Bisnis.com, PALEMBANG – Pemerintah Provinsi Sumatra Selatan (Sumsel) memastikan stok bahan kebutuhan pokok selama ramadan tersedia dan terjangkau melalui penyelenggaraan kegiatan pasar murah.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sumsel, Ruzuan mengatakan, pasar murah menjadi upaya untuk tetap menjaga pasokan bahan kebutuhan pokok masyarakat tercukupi.
"Semua barang ada jadi aman dan tersedia banyak," ujar Ruzuan, Selasa (28/3/2023).
Menurut Ruzuan, harga masing-masing kebutuhan pokok masih dijual sesuai dengan harga eceran tertinggi (HET) atau bahkan lebih rendah.
Masing-masing harga diantaranya bawang merah Rp28.000 per kilogram, bawang putih Rp32.000 per kilogram, telur Rp26.000 per kilogram, daging sapi frozen Rp123.00 per kilogram, dan daging kerbau Rp80.000 per kilogram.
Kemudian beras Rp13.000 per kilogram, minyak curah Rp13.500 per liter, dan gula Rp12.000 per kilogram.
Baca Juga
“Semua dijual sesuai harga pasar dan lebih murah Rp500, jadi silakan masyarakat sekitar membeli barang sesuai kebutuhan, jangan berlebihan,”
Ruzuan menilai kenaikan harga yang kerap terjadi pada saat momen seperti ini dipengaruhi oleh kebiasaan masyarakat yang membeli berlebihan atau panic buying.
Dia mengatakan, bahwa kegiatan ini akan terus digelar dengan terus menggandeng berbagai instansi dan stakeholder lain dengan menyesuaikan permintaan agar harga tidak melambung tinggi. "Kalau ada permintaan akan segera dikoordinasikan," tegasnya.(K64)