Bisnis.com, PEKANBARU -- Terputusnya jalur darat yang menghubungkan Provinsi Sumatra Barat dengan Riau akibat bencana banjir dan tanah longsor menimbulkan kerugian sosio-ekonomi yang signifikan, baik secara langsung maupun tidak langsung.
Direktur Eksekutif Kadin Riau Kholis Romli menyebutkan dampak langsung dari terputusnya jalur darat ini menimbulkan banyak kerugian seperti warga harus mengeluarkan biaya penggantian, perbaikan, dan perawatan properti pribadi serta fasilitas publik yang juga ikut mengalami kerusakan.
"Masyarakat terdampak dihadapkan pada beban ekonomi yang tidak terduga seiring upaya pemulihan yang sedang berlangsung," ungkapnya, Rabu (27/12/2023).
Selain itu, menurutnya dampak tidak langsung dari bencana ini mencakup kerugian ekonomis yang melibatkan berbagai sektor. Dia mengakui terputusnya pasokan logistik dan sembako menjadi perhatian utama berbagai pihak, karena mengakibatkan ketersediaan barang kebutuhan pokok di Riau menjadi terhambat.
Lebih lanjut, dia menyebutkan dampak tanah longsor dan amblasnya jalan juga akan memberikan imbas ekonomis yang luas, termasuk hilangnya pendapatan pajak. Karena properti yang mengalami devaluasi akibat tanah longsor, akan menyebabkan hilangnya pendapatan pajak bagi pemerintah daerah. Ini dapat mempengaruhi keuangan daerah dan pembangunan infrastruktur.
Kemudian juga akan terjadi penurunan produktivitas. Kerusakan lahan pertanian dan fasilitas industri akibat tanah longsor dapat menurunkan produktivitas sektor industri dan pertanian. Hal ini akan berdampak pada pendapatan para pelaku usaha dan petani.
Baca Juga
"Bencana longsor ini juga memberi pengaruh terhadap sektor pariwisata antar daerah. Gangguan pada sistem transportasi dan kerusakan fasilitas pariwisata dapat mengakibatkan penurunan pendapatan dari sektor pariwisata. Pendapatan wisatawan dan usaha terkait bisa mengalami penurunan signifikan," ujarnya.
Karena kondisi ini, dia berharap pemerintah daerah dan instansi terkait diimbau untuk segera merespon dan melakukan langkah-langkah pemulihan guna meminimalkan dampak sosio-ekonomi yang ditimbulkan oleh bencana longsor di jalur darat Riau-Sumbar.