Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bantuan Korban Gempa dari Pemprov Riau Diterima Langsung Bupati Cianjur

Pemprov Riau menyerahkan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp676,95 juta untuk bencana gempa Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Pemprov Riau menyalurkan bantuan bagi korban gempa di Cianjur Jawa Barat. /Istimewa
Pemprov Riau menyalurkan bantuan bagi korban gempa di Cianjur Jawa Barat. /Istimewa

Bisnis.com, PEKANBARU -- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau menyerahkan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp676,95 juta untuk bencana gempa Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Bantuan tersebut diserahkan langsung Kadis Sosial Provinsi Riau Tengku Zul Effendi bersama Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Riau Edy Afrizal kepada Bupati Cianjur Herman Suherman.

"Alhamdulillah bantuan berupa uang tunai untuk bencana gempa Cianjur sudah kami serahkan langsung kepada Bupati Cianjur Bapak Herman Suherman," ujar Tengku Zul dalam siaran persnya, Rabu (30/11/2022).

Bupati Cianjur, ulas Tengku Zul, menyampaikan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada seluruh masyarakat Riau, terkhusus kepada Gubernur Riau Syamsuar.

"Beliau sangat berterima kasih dan menyampaikan salam hormat kepada seluruh pihak yang telah membantu, terutama tentu Gubernur Riau," tambah Tengku Zul yang didampingi Kepala BPBD Provinsi Riau Edy Afrizal.

Uang sumbangan yang terkumpul lebih setengah miliar rupiah itu merupakan sumbangan para ASN dan pejabat di lingkup Pemprov Riau.

Termasuk sumbangan Gubernur Riau, Wagub Riau, Sekdaprov Riau hingga BUMD milik Pemprov Riau. Baznas Riau bahkan juga ikut menyumbang.

Gubernur Riau Syamsuar saat dikonfirmasi mengaku sangat bersyukur karena bantuan dari Riau sudah sampai dan langsung diterima Bupati Cianjur.

Syamsuar sengaja menginisiasi pengumpulan sumbangan untuk bencana gempa Cianjur dalam bentuk uang tunai sesuai arahan dari Mendagri Tito Karnavian.

Sebab, Cianjur memang sedang memerlukan bantuan dalam bentuk uang tunai. Apalagi, dana BTT Pemkab Cianjur dikabarkan tinggal sekira Rp5 miliar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arif Gunawan
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper