Jaga Komitmen, Mahkota Group Berhasil Lunasi MTN 1 Rp90 Miliar

PT Mahkota Group Tbk berhasil melunasi Medium Term Notes (MTN) 1 sebesar Rp90 Miliar pada tanggal jatuh tempo yaitu tanggal 12 April 2025
Foto: Jaga Komitmen, Mahkota Group Berhasil Lunasi MTN 1 Rp90 Miliar
Foto: Jaga Komitmen, Mahkota Group Berhasil Lunasi MTN 1 Rp90 Miliar

Bisnis.com, MEDAN - PT Mahkota Group Tbk., (MGRO) berhasil melunasi Medium Term Notes (MTN) 1 sebesar Rp90 Miliar pada tanggal jatuh tempo yaitu tanggal 12 April 2025.

Sebagai informasi, pada tanggal 12 April 2022, MGRO dibantu oleh PT Panin Sekuritas yang bertindak sebagai Arranger, menerbitkan MTN tersebut dengan jangka waktu 3 tahun dan bunga sebesar 9%. MTN tersebut merupakan MTN pertama yang diterbitkan oleh MGRO.

Dengan pelunasan MTN secara tepat waktu tersebut PT Mahkota Group Tbk berharap agar kepercayaan para pemegang saham, pemegang kepentingan dan investor dapat terus terjaga. Diketahui, MTN merupakan obligasi jangka menengah dengan rentan waktu tiga tahun atau lebih.

Direktur Utama PT Mahkota Group Tbk Usli Sarsi menjelaskan MTN ini memberikan manfaat modal kerja yang diperlukan issuer untuk pengembangan usaha, sehingga arus kas perusahaan jadi lebih konsisten.

“Selain itu, MTN juga dapat menambah likuiditas MGRO untuk menjalankan kegiatan usaha dan perusahaan anak, sehingga meningkatkan keberlangsungan usaha tersebut di masa depan melalui peningkatan penjualan” ungkapnya menjelaskan soal pelunasan kewajiban keuangan perseroan di pasar modal tersebut, pada Selasa, (15/4).

Dengan pelunasan MTN secara tepat waktu menandakan MGRO memiliki kinerja keuangan Perseroan yang positif dan semakin membaik. Tercatat laba operasi MGRO sebesar Rp68,70 miliar pada tahun 2024 atau mengalami peningkatan dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang merugi sebesar Rp164 miliar.

Strategi pengelolaan keuangan perusahaan ini menjadi bagian dalam mengoptimalkan struktur modal dan mengurangi beban bunga, sehingga memperkuat fundamental bisnis di tengah dinamika industri pengolahan kelapa sawit secara global.

Menurut Usli, dengan selesainya pelunasan MTN, sebagai perusahaan induk beberapa pabrik kelapa sawit dan perkebunan di provinsi Riau, Sumatra Selatan dan Sumatera Utara. PT Mahkota Group Tbk akan terus mengoptimalkan portofolio investasi dan mengejar peluang pengembangan bisnis lainnya.

“Perseroan saat ini akan lebih fokus untuk melanjutkan rencana strategis jangka panjang yang telah dirumuskan serta mengutamakan penerapan tata kelola perusahaan yang baik, terutama pada pencapaian laba di tahun 2025 dan hilirisasi yang dibutuhkan masyarakat ,” tandasnya.

Sebelumnya, Dirut Mahkota Group menjelaskan manajemen berkomitmen untuk melakukan perbaikan kinerja keuangan menjadi lebih baik untuk menghasilkan laba pada tahun ini.

Dalam hal ini, lanjutnya, ada lima strategi yang sedang dijalankan, yakni memaksimalkan keseluruhan operasional pada proyek terintegrasi. Lalu fokus pada pengembangan produk hilirisasi yang dibutuhkan masyarakat luas, pengontrolan beban biaya operasional dan struktur keuangan secara kuat.

Kemudian dua lagi meliputi upaya untuk memaksimalkan perolehan bahan baku produksi yang murah dan berkualitas dan menuju bisnis berkonsep Go-Green.
Menurut dia, sektor Industri kelapa sawit memiliki peluang besar untuk meningkatkan nilai tambah komoditas ini melalui penguatan ekosistem industrialisasi, optimalisasi produksi domestik, serta ekspansi ekspor ke pasar internasional dengan hilirisasi.

Hal itu, nilainya, sebagai strategi utama untuk mendukung pertumbuhan ekonomi nasional dan memperkuat daya saing di pasar global. “Dengan tetap menjaga keseimbangan antara produktivitas, keberlanjutan, dan inklusivitas sosial, industri kelapa sawit akan tetap strategis secara global,” kata Usli.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper