Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kiat Sumsel Dorong Pembangunan Rendah Karbon

Pemerintah Provinsi Sumatra Selatan terus melanjutkan komitmen dalam mewujudkan pembangunan yang rendah karbon di wilayah tersebut.
Kegiatan Ekspose Land4Lives Sumatra Selatan di Palembang. Bisnis/Husnul
Kegiatan Ekspose Land4Lives Sumatra Selatan di Palembang. Bisnis/Husnul

Bisnis.com, PALEMBANG – Pemerintah Provinsi Sumatra Selatan terus melanjutkan komitmen dalam mewujudkan pembangunan yang rendah karbon di wilayah tersebut. 

Salah satu implementasi komitmen tersebut melalui kolaborasi dengan lembaga riset agroforestri ICRAF Indonesia, khususnya dalam kegiatan riset-aksi Land4Lives.

Provincial coordinator ICRAF Indonesia di Sumatara Selatan (Sumsel) David Susanto menyatakan bahwa kolaborasi antara pihaknya dan Pemerintah Sumsel telah berjalan selama empat tahun. Bahkan sudah menorehkan banyak pencapaian. 

Land4Lives dilaksanakan oleh ICRAF Indonesia dengan dukungan pendanaan dari Pemerintah Kanada, melakukan kegiatan riset-aksi melalui kerja sama dengan tiga provinsi di Indonesia diantaranya Sumsel,  Sulawesi Selatan, dan Nusa Tenggara Timur.

“Tujuan akhir dari kegiatan-kegiatan Land4Lives di Sumsel adalah mendorong pembangunan rendah karbon dalam rangka mengurangi risiko perubahan iklim. Pembangunan rendah karbon maksudnya pembangunan yang menjaga daya dukung lingkungan serta menekan emisi gas rumah kaca,” jelasnya, Jumat (23/8/2024). 

Dia menjelaskan, kegiatan Land4Lives di Sumsel memiliki dua sub bentang lahan yaitu KHG Sungai Saleh–Sungai Sugihan dan KPH Lalan Mendis yang berada di Kabupaten Banyuasin dan Musi Banyuasin. 

“Dua sub bentang lahan ini ini dipilih karena memiliki jenis bentang lahan yang terbilang unik yaitu hutan dan gambut,” kata David. 

Aksi yang dilaksanakan di dua sub bentang lahan itu meliputi Pelatihan Pembukaan Lahan Tanpa Bakar (PLTB), pertanian cerdas iklim, serta para petani didorong untuk mengolah komoditas menjadi produk bernilai tambah yang bisa dijual, melalui pembentukan dan pendampingan kelompok usaha petani.

David menambahkan, pembangunan rendah karbon juga diarusutamakan dalam produk-produk perencanaan di tingkat bentang lahan. Land4Lives bekerja sama dengan KPH Lalan Mendis untuk menyusun Rencana Pengelolaan Hutan Jangka Panjang (RPHJP) dan dengan Dinas Lingkungan Hidup Sumatera Selatan untuk menyusun Rencana Perlindungan dan Pengelolaan Ekosistem Gambut (RPPEG).

“Dengan perencanaan ini diharapkan hutan dan gambut bisa terjaga untuk generasi masa kini dan generasi mendatang,” kata David.

Sedangkan untuk tingkat provinsi, pihaknya bekerjasama dengan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Sumsel untuk menghasilkan sejumlah inisiatif yang mendorong mitigasi perubahan iklim. 

Beberapa inisiatif itu antara lain kajian lingkungan hidup strategis untuk Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (KLHS RPJPD), penyusunan Rencana Aksi Daerah Kelapa Sawit Berkelanjutan (RAD-KSB), pendampingan penyusunan dokumen Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW), pengembangan alat bantu pengelolaan bentang lahan LUMENS dan perizinan perhutanan sosial SiAlam. 

“Dan juga kerja sama dengan BRIN untuk melakukan kajian pembiayaan inovatif Results-Based Payment (RBP),” jelasnya. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper