Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jumlah Wisatawan Datang ke Sumsel 2023 Naik Sekitar 15%

Sumsel belum bisa menentukan target kunjungan wisatawan tahun 2024 lantaran masih menunggu proses pengelaborasian program.
Ikon wisata Palembang./Hallo Palembang
Ikon wisata Palembang./Hallo Palembang

Bisnis.com, PALEMBANG – Pemerintah Provinsi Sumatra Selatan (Sumsel) mengharapkan jumlah wisatawan yang berkunjung ke wilayah tersebut pada tahun ini masih dapat tumbuh positif.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumsel, Aufa Syahrizal mengatakan saat ini pihaknya masih belum bisa menentukan target kunjungan wisatawan tahun 2024 lantaran masih menunggu proses pengelaborasian program dari masing-masing pemerintah kabupaten/kota.

“Kita harus mengkolaborasikan program. Jadi kalendar kita masih dipersiapkan dan target (wisatawan) tahun 2024 belum bisa ditentukan,”  ujarnya, Selasa (16/1/2024). 

Kendati begitu, diakuinya, untuk realisasi kunjungan wisata di Sumsel sepanjang 2023 mengalami peningkatan sebesar 10-15%. 

Pertumbuhan itu juga diharapkan kembali berlanjut pada tahun ini sejalan dengan wacana aktivasi kembali jalur penerbangan internasional di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II, Kota Palembang. 

“Jadi kalau realisasinya benar-benar terjadi April 2024 nanti, maka artinya akan terjadinya peningkatan jumlah wisatawan di Sumsel,” imbuhnya. 

Adapun penerbangan internasional  yang rencananya akan dibuka kembali yakni penerbangan jalur Kuala Lumpur - Palembang dan sebaliknya, serta Singapura - Palembang dan sebaliknya.

Sementara itu, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Sumsel, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (Wisman) ke Sumsel sebanyak 18 kunjungan atau tumbuh 1,59% dari total kunjungan wisman 2022. 

Sedangkan secara kumulatif dari bulan Januari-November 2023 jumlah kunjungan wisman ke Sumsel mengalami penurunan sebesar 98,41%. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler