Bisnis.com, PADANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumatra Barat telah menerima pendaftaran bacaleg dari tiga partai politik hingga Kamis (11/5/2023) siang ini.
Komisioner KPU Sumbar Gebril Daulay mengatakan telah ada tiga parpol yang mendaftarkan bacaleg ke KPU Sumbar yakni PKS, PDIP, dan NasDem.
"Kalau PKS lebih dulu mendaftar yakni pada Senin (8/5) lalu. Sementara untuk PDIP dan NasDem bersamaan pada hari ini, tadi pagi datang PDIP, dan NasDem siang tadi," katanya, Kamis (11/5/2023).
"Penutupan pendaftaran bacaleg ini akan ditutup pada 14 Mei 2023 mendatang," tegasnya.
Ketua DPD PDIP Sumbar Alex Indra Lukman mengatakan pendaftaran bacaleg dari PDIP digelar serentak di Indonesia. Untuk DPD Sumbar, PDIP mendaftarkan 65 orang bakal calon legislatif (bacaleg) untuk Pemilu 2024.
Dia menjelaskan berkas 65 bacaleg DPRD Sumbar mencakup delapan Dapil telah diterima KPU.
"Mudah-mudahan berkas bisa diproses dan tidak ada kendala," harapnya.
Alex juga berharap di masing-masing kabupaten dan kota PDIP bisa menang satu kursi. Kecuali untuk Kabupaten Dharmasraya dan Mentawai, hal ini dikarenakan dua daerah itu merupakan daerah pemenangan PDIP.
"Saya berharap bisa lebih dari satu kursi untuk dua kabupaten tersebut," kata Alex.
Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sumbar Fadly Amran mengatakan dihargai pendaftaran bacaleg ke KPU Sumbar ini, NasDem mendapat dukungan yang luar biasa dari kader, fungsionaris dan simpatisan.
"Dukungan ini tentu jadi semangat bagi kita untuk memenangkan pemilu 2024. Karena dari caleg yang NasDem usung ini ada tokoh adat, agama, masyarakat dan muda. Jadi kita mengikuti sesuai keinginan masyarakat,” ujar Fadly yang juga Wali Kota Padang Panjang itu.
PDIP dan NasDem Mendaftar di Hari yang Sama ke KPU Sumbar
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumatra Barat telah menerima pendaftaran bacaleg dari tiga partai politik hingga Kamis (11/5/2023) siang ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Muhammad Noli Hendra
Editor : Ajijah
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
3 jam yang lalu