Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BKSDA Pastikan Bunga Rafflesia yang Tumbuh di Padang Sengaja Dicabut dan Ditanam

Bunga Rafflesia itu bukan tumbuh secara alami di samping rumah warga dimaksud, melainkan dicabut dari hutan lalu ditanam dengan sengaja.
Megi memperlihatkan bunga Rafflesia Arnoldi yang tumbuh di samping rumahnya di Limau Manis, Kota Padang, Sumatra Barat, Kamis (9/2/2023). Rafflesia merupakan bunga langka dan merupakan jenis flora yang dilindungi berdasarkan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor 106 Tahun 2018 Tentang Jenis Tumbuhan dan Satwa yang Dilindungi. /Bisnis-Muhammad Noli Hendra
Megi memperlihatkan bunga Rafflesia Arnoldi yang tumbuh di samping rumahnya di Limau Manis, Kota Padang, Sumatra Barat, Kamis (9/2/2023). Rafflesia merupakan bunga langka dan merupakan jenis flora yang dilindungi berdasarkan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor 106 Tahun 2018 Tentang Jenis Tumbuhan dan Satwa yang Dilindungi. /Bisnis-Muhammad Noli Hendra

Bisnis.com, PADANG - Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Provinsi Sumatra Barat memastikan kalau bunga Rafflesia yang ditemukan di samping rumah salah seorang warga di daerah Limau Manis, Kota Padang, Sumatra Barat, sengaja ditanam alias bukan tumbuh secara alami.

Kepala Satuan Tugas Polisi Hutan BKSDA Sumbar Zulmi Gusrul mengatakan tim BKSDA sebelumnya telah melakukan pengecekan ke lokasi ditemukannya keberadaan bunga langkah tersebut. Hasilnya bunga Rafflesia itu bukan tumbuh secara alami di samping rumah warga dimaksud, melainkan dicabut dari hutan lalu ditanam dengan sengaja.

"Perbuatan itu jelas melanggar hukum. Tapi disaat Senin (13/2) siang tadi, kami dari BKSDA telah bertemu dengan warga yang sengaja mencabut bunga Rafflesia itu, ternyata dia memang tidak tahu kalau tanaman itu dilindungi, karena melihat bunga itu cantik, makanya dicabut, lalu ditanam di rumah," katanya, Senin (13/2/2023).

Usai pertemuan itu, kepada warga yang diketahui bernama Megi berusia 28 tahun tersebut, menyerahkan bunga Rafflesia itu kepada BKSDA dengan kondisi bunga sudah mati dengan warna kelopak sudah menjadi hitam. Selanjutnya Megi juga menandatangani surat pernyataan agar tidak mengulangi perbuatan tersebut.

Zulmi menjelaskan dari pengakuan Megi itu, bunga Rafflesia Arnoldi tersebut ditemukan di salah satu kebun warga yang ada di wilayah Limau Manis.

Dimana ketika itu, Megi yang merupakan pekerja buruh harian, tengah merambah semak belukar yang ada di kebun yang tak jauh dari rumahnya, tiba-tiba menemukan bunga yang berukuran besar tengah mekar.

"Jadi Megi ini tertarik melihat bunga Rafflesia yang lagi mekar, warga dan tampilannya begitu cantik. Nah dicabutnya lah, lalu dibawa pulang, dan ditanam disamping rumah," ujarnya.

Megi memperlihatkan bunga Rafflesia Arnoldi yang tumbuh di samping rumahnya di Limau Manis, Kota Padang, Sumatra Barat, Kamis (9/2/2023). Rafflesia merupakan bunga langka dan merupakan jenis flora yang dilindungi berdasarkan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor 106 Tahun 2018 Tentang Jenis Tumbuhan dan Satwa yang Dilindungi. Bisnis/Muhammad Noli Hendra
Megi memperlihatkan bunga Rafflesia Arnoldi yang tumbuh di samping rumahnya di Limau Manis, Kota Padang, Sumatra Barat, Kamis (9/2/2023). Rafflesia merupakan bunga langka dan merupakan jenis flora yang dilindungi berdasarkan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor 106 Tahun 2018 Tentang Jenis Tumbuhan dan Satwa yang Dilindungi. Bisnis/Muhammad Noli Hendra


Dia menceritakan adapun alasan Megi untuk menanam bunga Rafflesia tersebut, karena berpikiran bahwa dengan menanam bunga beserta akarnya itu, kedepannya akan tumbuh bibitnya (inang).

"Kalau bunga Rafflesia tidak bisa begitu. Pola pikir dan tindakan Megi itu jelas salah. Karena biasanya ada inangnya yang tidak jauh dari bunga Rafflesia itu tumbuh, bulat-bulat bentuknya. Tapi untuk bunga yang satu ini, belum kita cek ke tempat kebun ditemukannya bunga langkah itu," jelasnya.

Kepada warga dimaksud, BKSDA tidak menjatuhkan sanksi pidana kendati ada aturan terkait merusak tanaman langka. BKSDA memilih untuk melakukan pembinaan, agar kedepan Megi tidak mengulangi perbuatan yang serupa.

"Kita bina saja, dan sudah kita edukasi juga. Bila ada ditemukan tanaman atau hewan-hewan langka, difoto atau bisa lapor ke BKSDA. Karena jika mengulangi lagi, barulah ada sanksi terhadap Megi," tegasnya.

Pertama Kali Bunga Rafflesia Ditemukan Tumbuh di Padang

Zulmi menyampaikan dengan adanya kasus itu, dapat dikatakan baru pertama kali bunga Rafflesia ditemukan di wilayah Kota Padang.

Menurutnya selama ini dapat dikatakan belum pernah diketahui bunga Rafflesia bisa tumbuh di wilayah Kota Padang.

Megi memperlihatkan bunga Rafflesia Arnoldi yang tumbuh di samping rumahnya di Limau Manis, Kota Padang, Sumatra Barat, Kamis (9/2/2023). Rafflesia merupakan bunga langka dan merupakan jenis flora yang dilindungi berdasarkan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor 106 Tahun 2018 Tentang Jenis Tumbuhan dan Satwa yang Dilindungi. Bisnis/Muhammad Noli Hendra
Megi memperlihatkan bunga Rafflesia Arnoldi yang tumbuh di samping rumahnya di Limau Manis, Kota Padang, Sumatra Barat, Kamis (9/2/2023). Rafflesia merupakan bunga langka dan merupakan jenis flora yang dilindungi berdasarkan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor 106 Tahun 2018 Tentang Jenis Tumbuhan dan Satwa yang Dilindungi. Bisnis/Muhammad Noli Hendra


"Setahu saya ini, baru kali ini ditemukannya bunga langkah itu di Padang. Kedepan kita akan bicarakan lagi dengan tim BKSDA untuk mengecek lokasi ditemukannya bunga Rafflesia Arnoldi itu," ungkapnya.

Rafflesia merupakan bunga langka dan merupakan jenis flora yang dilindungi berdasarkan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor 106 Tahun 2018 Tentang Jenis Tumbuhan dan Satwa yang Dilindungi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper