Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sumsel Dukung Pengembangan Agrowisata di OKU

Potensi itu tersebar di Desa Mendingin, Ulak Lebar dan Gunung Tiga yang memiliki potensi unggulan perkebunan kopi, wisata air terjun serta sumber air panas.
Sekretaris Daerah Sumsel Supriono (kiri) memberikan pemaparan terkait dukungan Pemprov Sumsel untuk pengembangan agrowisata di Kabupaten Ogan Komering Ulu. /Istimewa
Sekretaris Daerah Sumsel Supriono (kiri) memberikan pemaparan terkait dukungan Pemprov Sumsel untuk pengembangan agrowisata di Kabupaten Ogan Komering Ulu. /Istimewa

Bisnis.com, PALEMBANG -- Pemerintah Provinsi Sumatra Selatan mendukung program pembangunan kawasan perdesaan yang diusung Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu atau OKU.

Sekretaris Daerah Provinsi Sumatra Selatan (Sumsel) SA Supriono mengatakan pembangunan kawasan perdesaan (PKP) di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) berkonsep agrowisata.

"Sejumlah kepala desa mengusulkan untuk pengembangan agrowisata, selagi pembangunan itu bermuara pada kesejahteraan masyarakat maka kami dukung," ujarnya, Kamis (12/1/2023).

Menurut Supriono, potensi yang ada di kawasan itu tidak hanya fisiknya saja dibangun menjadi  ikon wisata, melainkan membangun SDM dan kemandirian ekonomi masyarakat desa.

Supriono menegaskan, Pemprov Sumsel telah menginventarisir item wisata yang akan dijadikan objek pendukung. Harapannya, akan berdampak  pada pemberdayaan masyarakat secara terstruktur. 

“Agrowisata bisa menjembatani pembangunan SDM masyarakat dengan tetap menonjolkan  kearifan lokal," katanya.

Sementara itu  Pj Bupati OKU, Teddy Meilwansyah, mengatakan saat ini pihaknya fokus pada   pembangunan potensi agro wisata yang ada di Kecamatan Ulu Ogan.

Potensi itu tersebar di Desa Mendingin, Ulak Lebar dan Desa Gunung Tiga yang memiliki potensi unggulan perkebunan kopi dan potensi wisata air terjun serta sumber air panas.

 “Kami berharap  ini manjadi  kenyataan atas bantuan dari Gubernur Herman Deru dan jajaran,” katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dinda Wulandari
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper