Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Inden Pajero Sudah 300 Unit, Mitsubishi Kembali Gelar Pameran di Pekanbaru

Untuk model Mitsubishi New Xpander dan New Xpander Cross, penjualannya disebutkan terus berlanjut setelah sempat mencapai angka pemesanan 1.000 unit di tiga bulan pertama.
Mitsubishi Pajero Sport. /Mitsubishi
Mitsubishi Pajero Sport. /Mitsubishi

Bisnis.com, PEKANBARU — PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) terus menghadirkan lini model unggulan Mitsubishi Motors melalui rangkaian aktivitas Mitsubishi Motors Supermarket Exhibition di Kota Pekanbaru tepatnya di Mal SKA Pekanbaru pada periode 18-24 April 2022.

Branch Manager PT Nusantara Berlian Motor (NBM) Pekanbaru Goenawan menjelaskan program ini terus berlanjut di tengah jumlah pemesanan atau inden model Mitsubishi Pajero Sport yang sudah mencapai ratusan unit di Pekanbaru.

"Hingga kini kami sudah menerima sekitar 300 inden atau pemesanan Mitsubishi Pajero Sport yang merupakan akumulasi pemesanan dari semua jaringan diler Mitsubishi di Pekanbaru," ujarnya Minggu (17/4/2022).

Sementara itu untuk model Mitsubishi New Xpander dan New Xpander Cross, penjualannya disebutkan terus berlanjut setelah sempat mencapai angka pemesanan 1.000 unit di tiga bulan pertama usai resmi dikenalkan kepada masyarakat Riau pada November 2021 lalu.

Di kesempatan terpisah, Tetsuhiro Tsuchida selaku Director of Sales & Marketing Division MMKSI mengatakan pada April ini pihaknya kembali menghadirkan rangkaian pameran spesial Mitsubishi Motors Supermarket Exhibition dan Mitsubishi Motors Auto Show di 23 kota di Indonesia, salah satunya Pekanbaru.

"Ini sebagai komitmen untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam mengenal, mendapatkan impresi langsung, serta proses kepemilikan model unggulan Mitsubishi Motors, seperti Mitsubishi New Xpander, Xpander Cross, serta Pajero Sport, dengan beragam program penjualan dan purna jual yang menarik," ujarnya.

Dia mengatakan selain menampilkan lini model unggulan dari Mitsubishi Motors, unit test drive juga disediakan. Hal ini untuk mengakomodir masyarakat yang ingin mencoba untuk mendapatkan impresi berkendara langsung dari produk-produk unggulan Mitsubishi Motors.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Arif Gunawan
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper