Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Daihatsu Bidik Penjualan Xenia di Sumsel Naik 150 Persen

Astra Daihatsu membidik peningkatan penjualan produk low mpv, Xenia, hingga 150 persen di Sumatra Selatan pasca diluncurkannya generasi ketiga mobil tersebut.
Kepala Cabang Daihatsu Plaju Palembang Gusyandri (dari kiri) berbincang dengan Kepala Cabang Daihatsu Veteran Palembang Syatrul Maulidi di sela peluncuran All New Xenia. -Bisnis/Dinda Wulandari
Kepala Cabang Daihatsu Plaju Palembang Gusyandri (dari kiri) berbincang dengan Kepala Cabang Daihatsu Veteran Palembang Syatrul Maulidi di sela peluncuran All New Xenia. -Bisnis/Dinda Wulandari

Bisnis.com, PALEMBANG – Astra Daihatsu membidik peningkatan penjualan produk low mpv, Xenia, hingga 150 persen di Sumatra Selatan pasca diluncurkannya generasi ketiga mobil tersebut.

Kepala Cabang Astra Daihatsu Plaju Palembang, Gusyandri, mengatakan pihaknya optimistis penjualan All New Xenia bisa tembus 150 unit per bulan.

“Sebelumnya, penjualan Xenia berkisar 60 unit. Kami pasang target tinggi setelah kehadiran produk baru ini,” katanya usai peluncuran All New Xenia, Jumat (12/11/2021).

Gusyandri mengatakan antusiasme pasar terhadap kendaraan low MPV itu cukup tinggi. Tercermin dari surat pemesanan kendaraan sebanyak 27 unit. Dia menambahkan Astra Daihatsu pun telah siap memenuhi tingginya permintaan pasar tersebut. 

“Suplai kendaraan mencapai 25 unit–30 unit per bulan di setiap cabang. Kami punya empat cabang di Kota Palembang,” katanya.

Syatrul Maulidi, Kepala Cabang Astra Daihatsu Veteran Palembang, menambahkan bahwa Sumsel merupakan pasar andalan Daihatsu.

Bahkan, kata dia, pangsa pasar Sumsel lebih tinggi dibanding daerah lain di Pulau Sumatra.  Secara umum market share Daihatsu di Sumsel mencapai 24 persen. 

“Sementara untuk di kelas low MPV saat ini pangsa pasar Daihatsu di angka 14,71 persen. Kami optimistis market share bisa naik jadi 17 persen di Sumsel,” katanya.

Sehingga, Astra Daihatsu memilih Palembang sebagai kota kedua untuk peluncuran All New Xenia setelah pameran otomotif terbesar GIIASS 2021 di ICE—BSD Tangerang.

Diketahui, All New Xenia menerapkan platform berbasis Daihatsu New Global Architecture (DNGA), yakni platform terbaru Daihatsu yang dikembangkan.

Sebagai kendaraan low MPV berkapasitas 7 penumpang, All New Xenia hadir dengan dua pilihan mesin 1,3L dan 1,5L berteknologi NR-VE Dual VVT-i.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper