Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pipa Pertamina Bocor di Desa Air Jernih, Riau. Ternyata...Isinya Bukan Minyak

Pipa PT Pertamina Hulu Energi, yang meluap ke permukiman sempat menimbulkan kekhawatiran warga Desa Air Jernih, Rengat Barat, Riau. Beruntung, setelah ditelusuri pipa bocor atersebut ternyata tidak berisi minyak.
 Ilustrasi: Pertamina mengangkat pipa yang putus di Teluk Balikpapan sepanjang 7 meter. Pertamina diminta mengangkat pipa sepanjang 54 meter yang putus menjadi tiga bagian./Dok. Humas Polda Kaltim.
Ilustrasi: Pertamina mengangkat pipa yang putus di Teluk Balikpapan sepanjang 7 meter. Pertamina diminta mengangkat pipa sepanjang 54 meter yang putus menjadi tiga bagian./Dok. Humas Polda Kaltim.

Bisnis.com, RENGAT, Riau - Pipa PT Pertamina Hulu Energi, yang meluap ke permukiman sempat menimbulkan kekhawatiran warga Desa Air Jernih, Rengat Barat, Riau. Beruntung, setelah ditelusuri pipa bocor atersebut ternyata tidak berisi minyak.

Kapolres Indragiri Hulu, Provinsi Riau, AKBP Dasmin Ginting memastikan materi bocoran pipa PT Pertamina Hulu Energi, yang meluap ke permukiman warga di Desa Air Jernih hanya air, bukan minyak.

"Kami turun ke lokasi, dan mendapati ternyata pipa air yang rusak," kata Kapolres Indragiri Hulu AKBP Dasmin Ginting melalui Kapolsek Rengat Barat Kompol B Suryadi di Rengat, Senin (4/6/2018).

Ia mengatakan, Polsek menerima laporan dari masyarakat bahwa ada pipa milik PT Pertamina di Jalan PT SI Desa Air Jernih, Rengat Barat yang rusak. Warga sekitar semula mengira materi luapan itu minyak.

Kepolisian setelah ke lokasi, memastikan kebocoran terjadi di pipa penghubung antara stasiun Pekan Heran-Lirik milik PT Pertamina Hulu Energi (PHE).

"Untuk sementara tidak ada yang perlu dikhawatirkan," katanya.

Asisten M manajer Hukum dan Relasi Pertamina EP Lirik Field, Fikri Fardhian mengatakan bahwa pipa yang bocor di Desa Air Jernih itu merupakan saluran distribusi air dan di lokasi tersebut tidak ada minyak yang berceceran.

"Informasi dari masyarakat sudah disikapi, dan dicek ternyata kebocoran berasal dari pipa air," ujarnya.

Ia juga menjelaskan, dari hasil pemeriksaan oleh pihak manajemen Pertamina, diduga kebocoran disebabkan oleh penggergajian di sejumlah titik. Dugaan sementara, kerusakan itu akibat ulah pencuri besi pipa.

"Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat Inhu yang berada dekat pipa milik Pertamina, jika kiranya menemukan segala sesuatu yang tidak wajar hendakanya memberikan informasi kepada menajemen perusahaan," katanya.

PT Pertamina berjanji akan secepatnya menanggapi laporan masyarakat.

Kasus pipa pertamina sempat terjadi di Kalimantan. Pipa pertamina tersebut patah dan menyebabkan wilayah teluk Balikpapan tercemar.

Buntut kejadian tersebut, Mapolda Kaltim pada Selsa (24/4/2018) melakukan penyitaan atas Kapal MV EverJudger.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Saeno
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper