Bisnis.com, MEDAN - Pemerintah Kota Medan melakukan sejumlah kegiatan yang terkait dengan penerangan jalan dalam menyambut suasana ibadah bulan puasa pada tahun ini.
Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Medan Muhammad Husni mengungkapkan, bekerja sama dengan PLN, mereka melakukan pemeliharaan jaringan lampu penerangan jalan.
Termasuk di dalamnya, penebangan pohon yang berada di bawah lampu jalan di sejumlah wilayah Kota Medan.
"Sebentar lagi memasuki bulan suci Ramadhan 1438 H, di mana umat Muslim Kota Medan banyak melakukan aktifitas, terutama beribadah di malam hari," kata M. Husni, Sabtu (14/5/2017).
Dia menjelaskan, penerangan jalan merupakan salah satu fasilitas publik yang sangat vital pada bulan puasa mengingat warga lebih banyak beraktifitas di malam hari.
Karena itu, selain melakukan pemeliharaan lampu jalan, kegiatan ini juga difokuskan melakukan penebangan dahan maupun ranting yang menutupi lampu jalan.
Hal itu karena selama ini lampu penerang jalan terganggu akibat adanya dahan maupun ranting pohon yang menutupi.
Dengan kegiatan ini dia berharap umat Islam di Kota Medan dapat merasa lebih nyaman dalam menjalani ibadah bulan puasa pada tahun ini.
Adapun sejumlah ruas jalan yang menjadi sasaran a.l. Jalan Brigjen Katamso, Jalan Juanda, Jalan Ringroad Gagak Hitam dan Jalan Kol L Yos Sudarso.
Selain itu, mereka juga memaksimalkan penerangan di areal-areal penting, seperti jalan menuju masjid, perkuburan, ruang terbuka umum dan titik-titik kumpul para remaja.
Dengan langkah ini Pemkot Medan juga berupaya meminimalisir terjadinya kenakalan remaja di bulan Ramadhan.
Manager PLN Cabang Medan Agus Trisusanto mengungkapkan, setelah pihaknya mengevaluasi ternyata 70% hambatan pada lampu penerangan jalan adalah adanya dahan maupun ranting pohon yang menutupi.
Bulan Puasa 2017, Pemkot Medan Percantik Lampu Jalan
Pemerintah Kota Medan melakukan sejumlah kegiatan yang terkait dengan penerangan jalan dalam menyambut suasana ibadah bulan puasa pada tahun ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Yoseph Pencawan
Editor : Rustam Agus
Konten Premium