Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Asian Games: Produsen Kain Songket Siapkan Tambahan Stok

Perajin kain songket di Palembang menambah produksi kain khas kota itu untuk mengantisipasi peningkatan penjualan seiring adanya event Asian Games yang bakal berlangsung pada 18 Agustus 2018.
Songket Palembang/Antara
Songket Palembang/Antara

Bisnis.com, PALEMBANG – Perajin kain songket di Palembang menambah produksi kain khas kota itu untuk mengantisipasi peningkatan penjualan seiring adanya event Asian Games yang bakal berlangsung pada 18 Agustus 2018.

Salah satunya IKM Zainal Songket yang telah memproduksi 8.000 lembar kain khas Sumatra Selatan untuk menyambut para tamu negara, wisatawan mancanegara, atlet dan ofisial Asian Games.

Perancang dan Pemilik Zainal Songket, Zainal Arifin, mengatakan pihaknya ingin menangkap peluang lonjakan penjualan oleh-oleh khas Palembang yang salah satunya adalah kain songket di pesta olahraga terbesar di Asia itu.

"Sebagai pebisnis yang bergerak di bidang pembuatan kain, tentunya saya tidak mau menyia-yiakan kesempatan ini. Sedangkan sebagai seniman, saya juga ingin menangkap momen ini untuk menduniakan kain songket," katanya, Selasa (14/8/2018).

Dia mengemukakan tambahan produksi sudah disiapkan pihaknya sejak setahun terakhir.

Oleh karena itu Zainal Songket menjalin kerja sama dengan 40 penenun songket di Palembang.

Puluhan penenun ini memiliki kontrak jangka panjang dengan Zainal Songket untuk menyetor beberapa lembar kain pada setiap bulannya. 

Sementara terkait desain, Zainal memperbanyak kain dengan warna-warna pastel untuk Asian Games yang membidik selera wisatawan Eropa yang lebih menyukai warna tersebut, dan kain berwarna terang seperti warna merah, kuning, orange, untuk menangkap peminat dari China. 

Untuk harga juga cukup terjangkau yakni dari Rp250.000 per lembar hingga Rp7,5 juta per lembar.

Sebelumnya,  Anggota Komunitas Wirausaha Muda Kampung (Kowum) Kain Tenun Tuan Kentang, Athoilah, mengatakan terjadi peningkatan pesanan kain selama 3—4 bulan terakhir.

“Sebetulnya kami tidak tambah pegawai tetapi pesanan cepat habis,belum selesai buat sudah ditunggu. Bisa dibilang pesanan meningkat dua kali lipat,” katanya.

Dia mengatakan pengrajin di sentra kain tenun Tuan Kentang mayoritas menjual kain setengah jadi atau bukan produk fesyen. Banjir pesanan datang dari produsen produk berbahan kain khas Palembang itu.

“Kebanyakan butik-butik yang ramai pesan mereka untuk stok persiapan Asian Games,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dinda Wulandari
Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper