Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hotel BWP Panbil Rebranding Menjadi Hotel Wyndham Panbil

Hotel BWP merebranding nama menjadi Wyndham Panbil Batam, guna memberikan kenyamanan dan layanan prima buat tamu di Batam.
Manajemen Hotel Wyndham Panbil foto bersama usai press conference dengan media. Bisnis-Rifki
Manajemen Hotel Wyndham Panbil foto bersama usai press conference dengan media. Bisnis-Rifki

Bisnis.com, BATAM - Hotel Best Western Premier (BWP) melakukan rebranding dengan cara mengubah nama menjadi Hotel Wyndham Panbil Batam.

Pergantian nama hotel ini terjadi karena ada perubahan pengelolaan operasionalnya yang diambil alih oleh salah satu waralaba hotel terbesar di dunia, Whyndham Hotel & Resorts, Inc.. Wyndham adalah pemilik waralaba hotel terbesar di dunia berdasarkan jumlah properti, dengan sekitar 9.200 hotel di lebih dari 95 negara.

Direktur PT Hotel Panbil Sejahtera, Teezar Mirza mengatakan hotel yang dikelolanya ini dirancang untuk memberikan kenyamanan dan layanan prima buat tamu.

"Hotel ini akan menjalani beberapa renovasi secara bertahap. Hal ini bertujuan meningkatkan pengalaman tamu, memadukan desain kontemporer dengan suasana hangat dan ramah yang merupakan ciri khas properti Wyndham," katanya saat konferensi pers di Hotel Wyndham Panbil, Kamis (1/8/2024).

Pengunjung dapat menantikan fasilitas yang ditingkatkan, pilihan tempat makan yang lebih baik, dan ruang yang dirancang dengan sedemikian rupa untuk melayani wisatawan bisnis dan rekreasi.

Selain akomodasi mewah, hotel ini akan memperkenalkan serangkaian inisiatif baru yang berfokus pada sustainability. Praktik ramah lingkungan akan diterapkan di seluruh properti, mengurangi jejak karbon dan meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan.

"Kami berkomitmen untuk tidak menyajikan botol plastik lagi di kamar hotel ini," imbuhnya.

Teezar juga melihat bahwa industri perhotelan di Batam saat ini tengah bergairah, seiring pertumbuhan ekonomi Batam yang terus meningkat.

"Ini jadi optimisme kami, Batam sudah mulai jadi destinasi favorit. Ada shifting tamu-tamu luar negeri yang mampir ke Batam," ungkapnya.

Dia juga mengaku akan mempromosikan Wyndham Panbil Hotel ke Korea Selatan bersama pengelola Bandara Hang Nadim dan hotel-hotel lainnya. Menurutnya, kesempatan ini menjadi kesempatan promosikan keunggulan dunia hospitality di Batam ke dunia internasional.

Selain itu, Teezar menilai pertumbuhan industri pengolahan di Batam cukup bagus. Karena hal tersebut, pihaknya tidak pernah kehabisan tamu hingga saat ini.

Pembukaan direct flight dari Batam menuju luar negeri contohnya ke Incheon, Korea Selatan dinilai menjadi peluang besar dunia perhotelan di Batam dalam meraih pasar baru.

"Kami akan berupaya bagaimana Batam jadi destinasi favorit. Whyndam Panbil sendiri bukan hanya jual hotel, tapi ada juga adventure. Jadi kami optimis akan dapat menjadi nilai tambah bagi tamu mancanegara," pungkasnya.(K65)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper