Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Libur Panjang Iduladha, KAI Tambah Angkutan Medan-Rantau Prapat

KAI menambah angkutan Medan-Rantau Prapat saat libur panjang Iduladha
Libur Panjang Iduladha, KAI Tambah Angkutan Medan-Rantau Prapat/ Dok. Kemenhub
Libur Panjang Iduladha, KAI Tambah Angkutan Medan-Rantau Prapat/ Dok. Kemenhub

Bisnis.com, MEDAN - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional I Sumatra Utara (Sumut) mengoperasikan 1 kereta api (KA) tambahan Sribilah Utama Fakultatif relasi Medan-Rantau Prapat (PP) dengan total 5.300 tiket guna mengantisipasi lonjakan penumpang selama libur panjang Iduladha 1445 Hijriah.

KA tambahan tersebut telah dioperasikan sejak 14 Juni 2024 hingga 18 Juni mendatang menyambut calon wisatawan yang akan berlibur ke Rantau Prapat, Labuhanbatu.

Manager Humas PT KAI (Persero) Divre I Sumut, Anwar Solikhin mengatakan bahwa KA Sribilah Utama Fakultatif tersebut akan dijalankan masing-masing satu kali sehari selama masa operasional tambahan, yakni 1 kali dari Stasiun Medan dan 1 kali dari Stasiun Rantau Prapat.

"KA ini menggunakan rangkaian kereta kelas ekonomi dengan kapasitas angkut sebanyak 530 tempat duduk," kata Anwar dalam keterangan tertulis, Sabtu (15/6/2024).

Selama libur panjang Iduladha 2024, PT KAI Divre I Sumut menyediakan total 5.300 tiket KA tambahan Sribilah Utama Fakultatif.

Dikatakan Anwar, tiket tersebut sudah dapat dipesan masyarakat bahkan sejak Kamis (13/6/2024) lalu melalui berbagai platform maupun kanal daring resmi penjualan tiket KAI yang tersedia dengan harga mulai Rp110 ribu hingga Rp115 ribu per tiket.

"Pembelian tiket go show hanya dilayani di loket di stasiun mulai 3 jam sebelum jadwal keberangkatan kereta api," tambah Anwar.

Anwar menyebut bahwa hadirnya KA tambahan ini merupakan wujud komitmen KAI untuk melayani masyarakat dengan menghadirkan transportasi yang bebas macet, aman, nyaman, lagi selamat.

Berikut jadwal KA Tambahan Sribilah Utama Fakultatif : 

KA U58A relasi Medan - Rantau Prapat

- Stasiun Medan : 10.25 WIB

- Stasiun Tebing Tinggi : 12.31 WIB

- Stasiun Kisaran : 13.59 WIB

- Stasiun Mambangmuda : 14.57 WIB

- Stasiun Rantau Prapat : 16.30 WIB

KA U57A relasi Rantau Prapat - Medan

- Stasiun Rantau Prapat : 17.05 WIB

- Stasiun Mambangmuda : 18.19 WIB

- Stasiun Kisaran : 19.27 WIB

- Stasiun Tebing Tinggi : 20.55 WIB

- Stasiun Medan : 22.43 WIB (K68)

1718516345_34d87226-bada-4006-9313-4b84596dd40e.
1718516345_34d87226-bada-4006-9313-4b84596dd40e.
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional I Sumatra Utara (Sumut) mengoperasikan 1 kereta api (KA) tambahan Sribilah Utama relasi Medan - Rantau Prapat guna mengantisipasi lonjakan penumpang selama libur panjang Iduladha 2024.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper