Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ada Dua Daerah di Sumbar yang Punya Calon Perseorangan pada Pilkada 2024

KPU Sumatra Barat menyebutkan dalam tahapan Pilkada 2024 hanya dua daerah yang memiliki calon perseorangan yakni Kota Bukittinggi dan Kabupaten Limapuluh Kota.
Petugas melintas di dekat kotak suara Pemilu 2024./Bisnis-Himawan L Nugraha.
Petugas melintas di dekat kotak suara Pemilu 2024./Bisnis-Himawan L Nugraha.

Bisnis.com, PADANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumatra Barat menyebutkan dalam tahapan Pilkada 2024 hanya dua daerah yang memiliki calon perseorangan yakni Kota Bukittinggi dan Kabupaten Limapuluh Kota.

Komisioner KPU Sumbar Ory Sativa Syakban mengatakan dari dua daerah itu masing-masingnya memiliki satu bakal calon perseorangan. Hal ini diketahui dari penyerahan berkas melalui Aplikasi Silon dan adanya penyerahan langsung ke KPU.

"Dari 19 kabupaten dan kota di Sumbar cuma dua daerah yang punya calon perseorangan pada Pilkada 2024. Kota Bukittinggi terdapat satu bakal pasangan calon yang menyerahkan dukungan melalui Silon. Kabupaten Limapuluh Kota dua bakal pasangan calon menyerahkan berkas dukungannya secara manual," katanya, Selasa (28/5/2024). 

Dia menyebutkan dua daerah tersebut akan melakukan tahapan selanjutnya yakni verifikasi administrasi terhadap syarat dukungan bakal pasangan calon perseorangan tersebut.

Kemudian untuk syarat pencalonan jalur perseorangan yang akan maju dalam Pilkada 2024, untuk bakal pasangan calon harus mengumpulkan dukungan minimal 347.532 KTP dari total 4.088.606 daftar pemilih tetap (DPT) di Sumbar.

Menurutnya untuk Provinsi Sumbar masuk pada kategori kategori provinsi dengan jumlah penduduk yang termuat dalam daftar pemilih tetap lebih dari 2 juta hingga 6 juta jiwa. "Artinya harus didukung oleh paling sedikit 8,5%," sebutnya. 

KPU merinci untuk jumlah dukungan tersebut, syarat yang harus dipenuhi yakni harus tersebar di lebih dari 50% jumlah kabupaten dan kota di provinsi. Untuk diketahui pelaksanaan Pilkada 2024 akan dilaksanakan pada November 2024.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper