Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Trans Metro Pekanbaru Memberlakukan Pembayaran Nontunai

Trans metro menyediakan penjualan kartu uang elektronik Brizzi kepada pengguna bus. Setiap kartunya dijual di harga Rp25.000, dengan saldo Rp5.000.
Sekda Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution (tengah) menunjukkan kartu uang elektronik Brizzi, yang dapat digunakan untuk pembayaran jasa angkutan bus Trans Metro Pekanbaru (TMP)./Istimewa
Sekda Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution (tengah) menunjukkan kartu uang elektronik Brizzi, yang dapat digunakan untuk pembayaran jasa angkutan bus Trans Metro Pekanbaru (TMP)./Istimewa

Bisnis.com, PEKANBARU - Pemerintah Kota Pekanbaru menyatakan mulai Minggu (16/7/2023) mendatang, pengguna jasa bus Trans Metro Pekanbaru (TMP) diharuskan menggunakan pembayaran nontunai dengan menggunakan kartu uang elektronik dari Bank BRI yaitu Brizzi, atau dengan sistem pembayaran non tunai secara digital melalui QRIS. 

Kepala UPT Bus TMP Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Sarwono mengatakan pembayaran dengan sistem nontunai ini, akan menggantikan pembayaran tunai yang hanya diterima hingga Sabtu (15/7/2023).

"Sosialisasi telah kami lakukan termasuk penjualan kartu Brizzi di dalam bus. Bagi masyarakat yang belum memiliki kartu, mereka dapat membelinya," ungkapnya, Kamis (13/7/2023).

Dia menjelaskan Dishub Pekanbaru melakukan sosialisasi terkait penerapan sistem pembayaran nontunai di bus TMP ini akan dilaksanakan selama 3 bulan sejak Juni 2023 lalu.

Selama proses sosialisasi itu, pihaknya menyediakan penjualan kartu uang elektronik Brizzi kepada pengguna bus. Setiap kartunya dijual di harga Rp25.000, dan saldo awalnya senilai Rp5.000.

Dengan adanya implementasi pembayaran dengan uang elektronik tersebut, diharapkan dapat memberikan kemudahan dan meningkatkan kenyamanan para pengguna angkutan umum bus TMP di Ibu Kota Provinsi Riau tersebut.

"Lewat pembayaran nontunai ini, harapan kami memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi pengguna jasa bus TMP. Serta mendukung gerakan nasional nontunai di Indonesia," ungkapnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arif Gunawan
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper