Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemprov Dorong Rumah Sakit di Sumsel Terapkan Standar Internasional

Salah satu layanan kesehatan yang menjadi bidikan Pemprov Sumsel adalah Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Dr. Moh Hoesin Palembang.
Gubernur Sumsel Herman Deru (kiri) meninjau layanan kesehatan di RSUP Dr. Moh Hoesin Palembang. istimewa
Gubernur Sumsel Herman Deru (kiri) meninjau layanan kesehatan di RSUP Dr. Moh Hoesin Palembang. istimewa

Bisnis.com, PALEMBANG – Pemprov Sumatra Selatan mendorong rumah sakit di provinsi itu menerapkan standar internasional sehingga dapat bersaing dengan daerah lain di Tanah Air.

Salah satu layanan kesehatan yang menjadi bidikan Pemprov Sumsel adalah Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Dr. Moh Hoesin Palembang.

Gubernur Sumsel Herman Deru mengatakan RSUP Moh Hoesin dapat menjadi andalan bagi masyarakat Sumsel maupun dari luar provinsi itu untuk mendapatkan layanan kesehatan yang baik.

“Apalagi, pihak RSUP Moh Hosein telah menyediakan ruang inap eksekutif berstandar layanan internasional,” katanya, Rabu (29/9/2021).

Deru mengatakan kehadiran Graha Eksekutif RSUP Moh Hoesin dengan 59 tempat tidur itu merupakan bukti nyata dalam peningkatan layanan kesehatan.

Menurut Deru, pihak rumah sakit juga dapat terus memberikan sosialisasi ke masyarakat bahwa rumah sakit di Palembang telah memiliki pelayanan dan alat dengan standar internasional. 

“Kenapa orang berlomba-lomba pergi keluar negeri untuk berobat, hal ini disebabkan oleh sugesti tentang pelayanan yang baik dan fasilitas yang lengkap sehingga membuat mereka mau pergi jauh untuk berobat,” ujarnya.

Gubernur Sumsel juga berharap rumah sakit lain yang ada di provinsi itu dapat mengikuti langkah RSUP Moh. Hoesin dalam peningkatan layanan.

“Harapannya dapat ditiru oleh layanan kesehatan lainnya yang ada di Sumsel,” katanya. 

Sementara itu Direktur Utama RSUP Dr. Moh. Hoesin Palembang, Bambang Eko Sunaryanto, mengatakan ruang rawat inap Graha Eksekutif merupakan jawaban akan kebutuhan layanan kesehatan masyarakat Sumsel. Pihaknya pun menyediakan satu kamar tipe presiden suite, 7 VVIP dan 51 VIP di graha tersebut.

“Pelayanan yang kami gunakan standar internasional dengan kapasitas ruang inap eksekutif sebanyak 59 tempat tidur,” katanya. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper