Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kasus Positif Covid-19 di Riau Bertambah Menjadi 88 Kasus

Dinas Kesehatan Provinsi Riau mencatat penambahan 7 kasus positif Covid-19 per 13 Mei 2020. Dengan demikian, kini total kasus positif Covid-19 di Riau menjadi 88 kasus.
Pasien virus corona/Antara
Pasien virus corona/Antara

Bisnis.com, PEKANBARU — Dinas Kesehatan Provinsi Riau mencatat penambahan tujuh kasus baru positif virus Corona atau Covid-19 per 13 Mei 2020. Dengan demikian, kini total kasus positif Covid-19 di provinsi tersebut menjadi 88 kasus.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir menyampaikan ketujuh kasus positif tersebut merupakan 1 orang warga Kabupaten Indragiri Hulu, 1 orang warga Pelalawan, 3 orang warga Kota Pekanbaru, 1 orang warga Kota Dumai, dan 1 orang warga Kepulauan Meranti.

“Untuk kasus positif ini mewakili 88,82 persen dari jumlah PDP yang ada di Provinsi Riau, yang sehat presentasinya sudah 54 persen dan meninggal 6,81 persen,” ujar Mimi, Rabu (13/5/2020).

Mimi melanjutkan penambahan kasus Covid-19 itu sebagian besar merupakan hasil tracing dari klaster kepulangan masyarakat seperti kepulangan santri dari Jawa Timur, kepulangan mahasiswa dari Arab Saudi, serta beberapa masyarakat yang baru pulang dari Sumatera Selatan dan Sumatera Barat.

Adapun, dari total positif Covid-19 yang mencapai 88 kasus, sebanyak 34 orang diantaranya masih dirawat, 48 orang sehat dan dipulangkan, serta 6 orang meninggal dunia.

Selanjutnya, jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) yang masih dirawat mencapai 158 orang, sedangkan 728 orang telah dinyatakan negatif dan dipulangkan, serta 111 orang meninggal dunia.

Untuk, orang dalam pemantauan (ODP) saat ini mencapai 6.145 orang dan yang sudah selesai dipantau berjumlah 52.813 orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dwi Nicken Tari
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper