Bisnis.com, PALEMBANG -- Kementerian Perhubungan berencana melakukan modernisasi kawasan dermaga di bawah Jembatan Ampera.
Modernisasi kawasan dermaga melalui program Quick Wins ini digaungkan sebagai proyek percontohan angkutan sungai di tingkat nasional.
Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah VII Kemenhub, Mangasi Sinaga, mengatakan program itu nantinya akan menghubungkan seluruh moda transportasi yang telah ada secara lebih nyaman dan aman.
Menurutnya, Sumsel secara spesifik telah memiliki LRT dan BRT yang sudah megah. Namun dirinya menyayangkan kondisi dermaga di bawah Jembatan Ampera masih membutuhkan perhatian.
"Penataan ini tidak hanya aspek fisik semata, namun juga dilihat dari aspek lainnya yaitu wisata dan bisnis serta langsung dirasakan masyarakat. Hal ini sangat sulit, namun bukan tidak mungkin dilakukan penataan di kawasan itu,” katanya di Palembang, Jumat (18/1/2019).
Dia menjelaskan pelayanan yang diberikan harus bermuara pada pengutamaan keselamatan. Oleh karena itu, nantinya semua angkutan sungai akan wajib bertiket, diasuransikan, menggunakan peralatan keselamatan, serta berjadwal.
Baca Juga
Penataan kawasan dermaga 16 Ilir dan 7 Ulu akan mengedepankan tiga hal yaitu sarana, prasarana, dan pembenahan sumberdaya manusia.
“Ketiga aspek tersebut akan dibangun dan ditingkatkan untuk memberikan kenyamanan, kemananan, serta keindahan layanan transportasi Sungai,” katanya.
Sementara itu Walikota Palembang Harnojoyo mengapresiasi upaya penataan kawasan 16 Ilir dan 7 Ulu. Dirinya berharap pilot project angkutan Sungai Musi ini nantinya menjadi tempat yang nyaman dan aman.
"Harapannya desain bangunan di sekitar Jembatan Ampera harus menambah keindahan jembatan kebanggaan warga Palembang. Jadi keberadaan bangunan baru harus menambah daya tarik orang untuk minimal berselfie,” katanya.
Orang nomor satu di Palembang ini berharap, konsep pembangunan kawasan dermaga 16 Ilir dan 7 Ulu dapat segera direalisasikan dan dilaksanakan.
Dirinya menegaskan agar pembangunan yang dilakukan dapat memberikan manfaat besar dan semakin menambah keindahan Jembatan Ampera sebagai ikon Kota Palembang.
Dengan penataan kawasan dermaga bawah Ampera, Harnojoyo berharap, akan meningkatkan konektivitas antar moda angkutan, sehingga semakin menambah minat untuk menggunakan transportasi massal.