Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tahun Depan, Kapasitas Terminal Penumpang Teluk Nibung Bertambah

Mulai triwulan I tahun depan Pelabuhan Teluk Nibung akan memiliki terminal yang dapat lebih banyak memuat penumpang.
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, MEDAN - Mulai triwulan I tahun depan Pelabuhan Teluk Nibung akan memiliki terminal yang dapat lebih banyak memuat penumpang.

Hal itu setelah Pelindo 1 mengalokasikan dana investasi sekitar Rp30 miliar untuk pengembangan Pelabuhan Teluk Nibung yang sudah berjalan mulai pertengahan tahun ini.

"Kami estimasi kegiatan pengembangan kali ini sudah selesai pada triwulan I tahun depan," ujarnya, Kamis (16/11/2017).

Dana investasi sebesar itu terutama digunakan untuk membiayai penataan terminal penumpang yang nantinya akan menambah kapasitas terminal sampai 30%.

Selain itu, pembiayaan juga akan menyasar pada pembangunan foodcourt, tempat peristirahatan, taman serta fasilitas lainnya.

Peningkatan kapasitas terminal penumpang ini juga berdampak terhadap operasional terminal kargo, yang mana Pelindo 1 akan merelokasi fasilitas itu dari Teluk Nibung ke Bagan Asahan.

Dalam pelaksanaannya, Pelindo 1 bekerjasama dengan Pemkot Tanjungbalai, terkait dengan perizinan maupun pembebasan lahan atau tangkahan-tangkahan di lingkungan kerja mereka.

"Kami berharap kerjasama selanjutnya dalam hal pengoperasian terminal penumpang."

Sejauh ini, kapal-kapal fery yang beroperasi di Pelabuhan Teluk Nibung melayani rute pelayaran ke Port Klang, Malaysia dan ke Hutan Melintang di Perak.

Dengan jarak tempuh sekitar 3 jam, kapal-kapal fery cepat itu dapat mengangkut sampai dengan 200 penumpang dalam setiap pelayaran.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yoseph Pencawan
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper