Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Asian Agri dan Apical Dorong Pertumbuhan Inklusif dengan Libatkan Masyarakat

Keterlibatan masyarakat menjadi kunci keberhasilan Asian Agri dan Apical dalam mewujudkan pertumbuhan inklusif.
Asian Agri bersama Apical menegaskan komitmennya untuk mendorong pertumbuhan inklusif dengan melibatkan masyarakat di sekitar wilayah operasional melalui program keberlanjutan AsianAgri2030 dan Apical2030.
Asian Agri bersama Apical menegaskan komitmennya untuk mendorong pertumbuhan inklusif dengan melibatkan masyarakat di sekitar wilayah operasional melalui program keberlanjutan AsianAgri2030 dan Apical2030.

Bisnis.com, PEKANBARU -- Asian Agri bersama Apical menegaskan komitmennya untuk mendorong pertumbuhan inklusif dengan melibatkan masyarakat di sekitar wilayah operasional melalui program keberlanjutan AsianAgri2030 dan Apical2030.

Head of Corporate Communications Asian Agri dan Apical Prama Yudha Amdan menekankan keterlibatan masyarakat menjadi inti dari filosofi 5Cs RGE (Good for Community, Country, Climate, Customer, dan Company). 

“Kami tidak hanya memproduksi kelapa sawit, tetapi juga membangun kesejahteraan bersama masyarakat sekitar. Industri ini membuka lapangan kerja dan meningkatkan taraf hidup petani mitra, dari dapur hingga avtur,” ujarnya, Kamis (10/4/2025).

Dia memaparkan Asian Agri mengusung empat pilar keberlanjutan, dengan fokus khusus pada Kemitraan Petani dan Pertumbuhan Inklusif. 

Head of Sustainability Asian Agri Ivan Novrizaldie menyampaikan bahwa perusahaan telah melibatkan masyarakat secara nyata. 

“Pada Pilar Pertumbuhan Inklusif, kami telah mencapai 34% target dengan melatih lebih dari 1.700 orang melalui pelatihan vokasi dan mendukung UMKM di 54 dari 159 desa di Sumatra Utara, Riau, dan Jambi,” ungkapnya.

Program bag-to-school juga menjadi wujud nyata keterlibatan masyarakat, dengan distribusi lebih dari 1.300 paket pendidikan untuk murid SD, SMP, dan SMA dari target 5.000 murid. 

Sementara itu, melalui Pilar Kemitraan Petani, Asian Agri membantu 11 Koperasi Unit Desa (KUD) meraih sertifikasi ISPO pada 2024, mencapai 49% dari target 2025. “Kami mengajak petani mitra untuk #BermitraLebihBaik, memastikan mereka tersertifikasi dan sejahtera,” tambah Ivan.

Selanjutnya Apical turut memperkuat pertumbuhan inklusif melalui program Sustainable Living Villages (SLV) yang kini menjangkau 15 desa dari target 30 desa, termasuk 12 desa di Aceh Singkil dan 3 desa di Kutai Timur. 

Hendra Hosea, Sustainability Manager Apical menjelaskan bahwa program ini memberdayakan petani swadaya dengan pelatihan dan pendampingan.

“Kami memperkenalkan budi daya madu Trigona di Aceh dan kakao di Kutai Timur sebagai sumber pendapatan alternatif, sekaligus mendukung mereka menuju sertifikasi ISPO dan RSPO,” katanya.

Program SMILE, yang dijalankan bersama Asian Agri dan KAO sejak 2020, telah melibatkan 3.489 petani swadaya, dengan 1.373 di antaranya berhasil tersertifikasi RSPO, mendekati target 5.000 petani pada 2030. 

“Kami tidak hanya meningkatkan produktivitas, tetapi juga inklusi sosial dan pengurangan kemiskinan di komunitas sekitar,” ujar Hendra. 

Secara keseluruhan, Apical telah mencapai 68% target Apical2030, termasuk 93% pada Kemitraan Transformatif (NDPE) dan 21% pengurangan emisi GRK pada Pilar Aksi Iklim.

Keterlibatan masyarakat menjadi kunci keberhasilan Asian Agri dan Apical dalam mewujudkan pertumbuhan inklusif. Dengan mengintegrasikan pelatihan, sertifikasi, dan diversifikasi ekonomi, kedua perusahaan optimistis mencapai target 2030. 

“Kami percaya, kolaborasi dengan masyarakat sekitar operasional tidak hanya mendukung keberlanjutan, tetapi juga memperkuat ekonomi lokal secara berkelanjutan,” pungkasnya. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arif Gunawan
Editor : Ajijah
Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper