Bisnis.com, PALEMBANG – Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Provinsi Sumatra Selatan (DKPP Sumsel) memperketat pengawasan jalur lalu lintas hewan kurban jelang berlangsungnya momen Iduladha tahun 2024.
Kepala DKPP Sumsel Ruzuan Effendi mengatakan pihaknya memastikan seluruh hewan yang dijadikan kurban di wilayah itu dalam kondisi sehat dan layak.
“Jadi tidak hanya di Palembang, tapi se Sumsel kita awasi agar tidak ada hewan untuk kurban yang sakit dan menularkan penyakit,” katanya, Senin (20/5/2024).
Menurutnya kegiatan monitoring hewan tidak hanya dilakukan jelang lebaran saja. Dan hingga saat ini kesehatan hewan baik sapi maupun kambing di Sumsel dalam kondisi baik tidak ada yang sakit maupun mati mendadak.
Namun untuk pengecekan kesehatan hewan kurban di kandang-kandang akan mulai dilakukan pada awal Juni mendatang.
“Tetap melaksanakan untuk memenuhi syarat pelaksanaan Iduladha dengan mengecek kesehatan hewan kurban tersebut,” jelas Ruzuan.
Baca Juga
Dia menambahkan jumlah kurban untuk hewan sapi pada tahun 2023 lalu di Sumsel mencapai 12.684 ekor, sedangkan kambing mencapai 20.898 ekor.
Terkait stok untuk saat ini jumlahnya cukup banyak yakni berkisar 29.000 sapi dan 45.000 kambing atau domba. “Stok kita banyak dan diperkirakan cukup untuk pelaksanaan kurban tahun ini,” pungkasnya.