Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Idulfitri 2024, Pertamina Catat Konsumsi BBM Meningkat 53% di Riau

Pada Hari Raya Idulfitri, konsumsi BBM mengalami peningkatan hingga 53% khususnya produk gasoline.
Pengendara mengisi bahan bakar di SPBU/JIBI-Dwi Prasetya
Pengendara mengisi bahan bakar di SPBU/JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA —  PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) mencatat konsumsi BBM pada masa mudik Hari Raya Idulfitri 1445 H mengalami peningkatan hingga 53% khususnya produk gasoline (Pertalite, Pertamax dan Pertamax Turbo) di Riau.

"Rata-rata konsumsi BBM gasoline pada H-1 dan H-2 Idulfitri 2024 mengalami peningkatan hingga 53% dibanding konsumsi normal pada Januari 2024 dari 2.656 Kilo Liter (KL) per hari menjadi 4.075 KL per hari di Riau," kata Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Susanto August Satria lewat siaran pers, Kamis (18/4/2024). 

Satria menerangkan, jika dibandingkan dengan rata-rata konsumsi produk gasoline pada H-1 dan H-2 Idulfitri 2024 mengalami peningkatan 1% dari H-1 dan H-2 Idulfitri 2023, yaitu 4.033 KL per hari menjadi 4.075 KL per hari. 

Sementara untuk konsumsi produk gasoil (Biosolar, Dex Series) juga meningkat lebih kurang 3% menjadi 1.266 KL per hari dibandingkan tahun lalu 1.228 KL per hari.

Khusus Pertalite, jika dibandingkan dengan rata-rata konsumsi BBM pada Januari 2024, konsumsinya naik sebesar 51% dari 2.539 KL per hari menjadi 3.832 KL per hari. 

Sementara itu, konsumsi gasoil mengalami penurunan hingga 45% dari rata-rata harian atau 2.322 KL per hari menjadi 1.266 KL per hari. Penurunan konsumsi gasoil diantaranya disebabkan karena pembatasan angkutan industri atau liburnya kegiatan industri di Riau.

"Kami terus memonitor konsumsi BBM dan kami pastikan stok dan pendistribusian BBM di Riau aman saat arus balik Lebaran, masyarakat jangan khawatir stok BBM dalam keadaan aman dan tersedia, begitu pun kuota BBM Subsidi mencukupi," kata Satria.

Sebelumnya, Pertamina Patra Niaga telah membentuk Satuan Tugas (Satgas) Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2024. Satgas RAFI ini bertugas untuk memastikan stok dan distribusi energi di Riau dalam kondisi aman saat Ramadan dan Idulfitri 1445 H. Satgas RAFI Pertamina tahun 2024 ini sudah mulai berjalan sejak 25 Maret sampai 21 April 2024 mendatang.

Dalam mendukung mobilitas masyarakat di masa Satgas RAFI 2024, Pertamina Patra Niaga menyediakan berbagai layanan khusus diantaranya disiagakan 18 motoris BBM, 31 mobil tangki stand by (SPBU Kantong), 6 Modular yang ditempatkan di jalur tol yang merupakan jalur mudik dan wisata, 381 SPBU Siaga, 813 Agen LPG Siaga, 81 SPPBE Siaga dan 7 posko kesehatan di wilayah Sumbagut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper