Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ekspor Pertanian Indonesia Tumbuh, Mentan Apresiasi Petani di Penas Tani

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menyampaikan capaian kinerja ekspor petani dan nelayan se-Indonesia tumbuh signifikan, yakni sekitar 6 persen.
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo./Bisnis
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo./Bisnis

Bisnis.com, PADANG - Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menyampaikan capaian kinerja ekspor petani dan nelayan se-Indonesia tumbuh signifikan, yakni sekitar 6 persen atau dari Rp300 triliun menjadi Rp665 triliun.

"Selama pandemi Covid-19 ekspor pertanian pun dapat tumbuh, ini bukan Kementerian Pertanian yang buat data tapi BPS," kata Syahrul Yasin Limpo di Padang, Minggu (11/6/2023).

Berdasarkan data, selama tiga tahun dunia dilanda pandemi Covid-19, sektor pertanian mampu menjadi bantalan atau penopang ekonomi nasional.

"Presiden menyampaikan terima kasih sebab kita (pertanian) bisa menjadi bantalan ekonomi serta menjadikan Indonesia negara yang terbaik dalam menghadapi turbulensi Covid-19," ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Badan Karantina Pertanian, Bambang melaporkan bahwa sejalan dengan tugas strategis yang diberikan Mentan SYL kepadanya untuk mengawal dan menjadi energizer bagi ekspor pertanian, telah melakukan beberapa langkah, yakni melakukan percepatan layanan ekspor baik dengan tindakan karantina maupun digitalisasi layanan.

"Salah satu percepatannya adalah dengan melakukan sinergisitas pemeriksaan di border. Saat ini sudah 14 pelabuhan dan bandara yang makin cepat layanannya," kata Bambang.

Menurut Bambang, percepatan layanan yang masuk dalam program pembenahan ekosistem logistik nasional ini, merupakan instruksi Presiden.

"Selain itu, guna meningkatkan daya saing produk pertanian di pasar global kamipun melakukan digitalisasi layanan, agar makin cepat dan lebih akurat," tutup Bambang.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper