Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BP Batam Siapkan 2 Kawasan Ekonomi Khusus, Ini Strateginya

Pemerintah akan mendorong masyarakat yang sebelumnya berobat di luar negeri seperti Malaysia dan Singapura, untuk memaksimalkan layanan kesehatan di Batam.
BP Batam menawarkan sejumlah potensi kerja sama bisnis kepada Kantor Perwakilan Perdagangan Rusia dan Kedutaan Besar Rusia.
BP Batam menawarkan sejumlah potensi kerja sama bisnis kepada Kantor Perwakilan Perdagangan Rusia dan Kedutaan Besar Rusia.

Bisnis.com, PEKANBARU-- Badan Pengusahaan (BP) Batam sedang menyiapkan 2 kawasan ekonomi khusus (KEK) untuk mengundang investor menanamkan modalnya di pulau tersebut.

Kepala BP Batam Muhammad Rudi menjelaskan 2 KEK ini telah disiapkan dengan bidang masing-masing, yaitu KEK Kesehatan Internasional Sekupang di bidang kesehatan, serta KEK Nongsa Digital Park (NDP) untuk pengembangan industri dan sumber daya manusia digital.

"Kalau bicara kesehatan, saya kira tidak hanya bicara tentang Kota Batam saja, ada Sumatra dan Kalimantan. Melalui KEK Kesehatan Internasional Sekupang ini, kami ingin ada rumah sakit yang bisa menangani semua jenis penyakit dengan standar internasional," ujarnya Senin (13/6/2022).

Dia menguraikan KEK kesehatan ini membuat hambatan terkait dengan regulasi di tingkat nasional teratasi. Sehingga nantinya bisa mendatangkan peralatan kesehatan dan layanan yang maksimal bagi masyarakat Indonesia yang akan berobat di Batam.

Kemudian dengan baiknya layanan kesehatan di Batam, akan mendorong masyarakat yang sebelumnya berobat di luar negeri seperti Malaysia dan Singapura, untuk memaksimalkan layanan kesehatan di Batam dengan standar yang tidak kalah dari negara tetangga.

Sementara itu untuk KEK Nongsa Digital Park (NDP), saat ini dikelola oleh Kristenar Wiluan (Pendiri Citramas Group). Pengelola ini diberikan kebebasan untuk membangun ekosistem digital, tetapi operatornya tetap ada di BP Batam. NDP ini menurut Rudi, menargetkan pasar dari luar negeri sehingga ada kepastian hukum melalui KEK.

"Intinya KEK NDP ini mendorong investasi masuk ke Kota Batam, segala hal berkaitan dengan industri digital akan ada di NDP. Ada sekolah yang menampung talenta lokal untuk berkembang, ada juga pusat data (Data Centre)."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Arif Gunawan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper