Bisnis.com, JAKARTA - Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia mendistribusikan 5.000 ton beras melalui 34 Kepolisian Daerah (Polda) di seluruh Indonesia dalam mengurangi beban ekonomi masyarakat akibat dampak Covid-19. Kegiatan tersebut menggandeng Billy Haryanto, pengusaha beras asal Sragen Jawa tengah.
Menurut Billy, Buddha Tzu Chi meminta beras berkualitas premium untuk disalurkan kepada masyarakat di seluruh Indonesia yang terdampak Covid-19.
"Pak Aguan [pengurus Buddha Tzu Chi] minta beras yang bagus. Saya kira kegiatan ini patut diapresiasi di tengah masyarakat yang kesusahan," kata Billy dalam keterangannya, Selasa, (24/11/2020).
Baca Juga
Selain beras, Billy menambahkan, Buddha Tzu Chi juga akan memberi bantuan bahan pokok lain seperti minyak, gula, dan lain-lain. Semua sumbangan akan disalurkan melalui Polda di 34 provinsi.
Seperti diketahui, dampak Covid-19 terhadap ekonomi di Indonesia masih terasa hingga menjelang akhir 2020. Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III/2020 mengalami kontraksi 3,49 persen secara tahunan.
Angka pertumbuhan yang kembali tercatat negatif ini menunjukkan bahwa Indonesia mengalami resesi ekonomi, setelah ekonomi pada kuartal II/2020 juga tercatat negatif sebesar -5,32 persen (yoy).