Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hujan Deras Rawan Longsor, Pemko Batam Gesa Pembangunan Batu Miring

Hujan deras yang mengguyur Batam sejak 21 Juni 2024 memang cukup mengkhawatirkan, karena banjir terjadi dimana-mana.
Sekda Batam, Jefridin saat meninjau pembangunan batu miring di Sekupang, Batam. F Pemko Batam
Sekda Batam, Jefridin saat meninjau pembangunan batu miring di Sekupang, Batam. F Pemko Batam

Bisnis.com, BATAM - Cuaca Batam yang sering hujan deras belakangan ini membuat Dinas Perumahan Rakyat Pemukiman dan Pertamanan (Disperkimtan) Batam menggesa pembangunan batu miring wilayah Sekupang, Batam. Pasalnya baru-baru ini terjadi longsor di wilayah Sei Panas, imbas dari hujan deras yang mengguyur Batam.

Sekretaris Daerah Pemerintah Kota (Pemko) Batam, Jefridin mengatakan pembangunan batu miring ini lokasinya di Perumahan Puri Malaka, Tiban, Sekupang. Batu miring ini sepanjang 19,7 meter dan tinggi 3 meter, yang dibangun dengan anggaran Belanja Tidak Terduga (BTT).

"Saya sengaja meninjau langsung pembangunan batu miring ini, karena sekarang hujan sering disertai angin kencang. Saya khawatir terjadi longsor," katanya Senin (24/6/2024).

Hujan deras yang mengguyur Batam sejak 21 Juni 2024 memang cukup mengkhawatirkan, karena banjir terjadi dimana-mana, dan di wilayah Sei Panas terjadi longsor yang merusak pemakaman. "Batu miring ini progresnya mencapai 39,5%. Saya berharap dengan pekerjaan batu miring ini, longsor tidak akan terjadi lagi," imbuhnya.

Perumahan Puri Malaka Tiban berbatasan dengan Perumahan Tiban Palem. "Diharapkan pekerjaan pembangunan batu miring segera rampung, mengingat curah hujan cukup tinggi akhir-akhir ini," harapnya.

Pembangunan batu miring ini disertai dengan pembangunan parit ROW 30. Pada bagian atas batu miring akan dipasang susunan batu bronjong setinggi 2,5 meter. Dipasangnya susunan batu bronjong ini berfungsi untuk penahan tanah untuk menghindari terjadinya longsor.(K65)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper