Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bandara Batam Layani 185.464 Penumpang selama Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024

Jumlah penumpang Bandara Hang Nadim Batam pada arus mudik dan arus balik 3-14 April 2024 sebanyak 185.464 orang.
Para pemudik di Bandara Hang Nadim Batam/Bisnis-Rifki Setiawan Lubis
Para pemudik di Bandara Hang Nadim Batam/Bisnis-Rifki Setiawan Lubis

Bisnis.com, BATAM - Selama masa arus mudik dan arus balik di Bandara Hang Nadim Batam pada 3-14 April 2024, jumlah penumpang mengalami peningkatan sebesar 17,2% dari 2023. Selain itu, jumlah flight juga meningkat sebesar 19,9%.

"Secara keseluruhan, jumlah penumpang pada arus mudik dan arus balik 3-14 April 2024 sebanyak 185.464 pax, terdiri dari 76.034 penumpang tiba dan 109.430 penumpang yang berangkat," kata Direktur PT Bandara Internasional Batam (BIB) Pikri Ilham Kurniansyah, Senin (15/4/2023) di Batam.

Pikri juga menyebut jumlah flight meningkat 19,9% pada tahun ini, di mana terdapat sebanyak 1.308 flight, terdiri dari 653 flight yang tiba dan 655 flight yang berangkat. 

Kemudian jumlah muatan kargo juga ikut meningkat sebesar 14,5%, dari 795.084 kargo tahun 2023 menjadi sebanyak 910.307 kargo tahun ini.

Puncak arus balik sendiri terjadi pada Minggu, 14 April 2024 kemarin, dimana PT BIB mencatat ada sebanyak 19.648 pax. Lalu jumlah penerbangan sebanyak 121 penerbangan.

Untuk extra flight yang melayani arus balik, Pikri menyebut ada sebanyak 31 extra flight, yang melayani tujuan Jakarta, Batam, Pekanbaru dan Surabaya.

"Tidak ada kendala berarti dalam arus balik kali ini, serta tidak ada penumpukan penumpang. Untuk rute yang padat dalam arus balik ini biasanya rute menuju Jakarta, Padang dan Pekanbaru," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper