Sukses Jahe Merah Yuli Astuti dengan Dukungan Texcal Energy

Yuli Astuti, warga Desa Bukit Sembilan Bangkinang Kampar, telah mengukir kesuksesan dalam usaha pengolahan jahe merah menjadi produk turunan berbagai varian.
Foto: Sukses Jahe Merah Yuli Astuti dengan Dukungan Texcal Energy
Foto: Sukses Jahe Merah Yuli Astuti dengan Dukungan Texcal Energy

Bisnis.com, BANGKINANG - Yuli Astuti, warga Desa Bukit Sembilan Bangkinang Kampar, telah mengukir kesuksesan dalam usaha pengolahan jahe merah menjadi produk turunan berbagai varian.

Dari usaha olahan rimpang ini, dia sudah menjual olahan jahenya ke berbagai daerah hingga menghasilkan jutaan rupiah setiap bulannya. 

Perjalanan usahanya dimulai sejak masa SMA silam, ketika dia terinspirasi oleh buku tentang manfaat jahe merah yang dapat diolah menjadi produk turunan serta diminati pasar. 

"Di 2018, saya mulai serius menjalankan usaha ini setelah mengikuti pelatihan desain dan pengolahan yang benar bersama Disperindagkop UKM Kampar lewat program PLUT atau Pusat Layanan Usaha Terpadu," ungkapnya.

Dengan modal awal dari hasil kerja sendiri, Yuli membeli peralatan produksi seperti blender dengan investasi sebesar Rp2 juta. Produksinya dimulai dengan bahan baku 10 kg jahe merah yang dijual melalui bazar dan platform online seperti Facebook dan WhatsApp.

Usaha Yuli kini berkembang pesat, terutama saat pandemi COVID-19 pada tiga tahun silam di mana permintaan terhadap produk herbal dan suplemen kesehatan meningkat.

Awalnya dia dapatkan omset sekitar Rp2,5 juta per bulan, hingga kini omsetnya sudah mencapai Rp5-6 juta perbulan baik secara offline maupun online.

Peningkatan usaha ini diakuinya ada andil dari pembinaan dan pendampingan yang dilakukan oleh perusahaan migas atau Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) Texcal Energy Mahato Inc. (“Texcal”), yang mengelola wilayah kerja Mahato di Kampar. 

Dia menyebutkan kerjasama dengan Texcal terjalin melalui jaringan usaha di HIPMI Kampar dan PLUT Disperindagkop pada awal 2023. 

Dari pendampingan itu, dia telah mengikuti pelatihan online, kemudian didampingi dalam proses branding dan peningkatan kualitas kemasan, hingga dibantu dalam proses mendapatkan sertifikasi halal untuk produknya.

Selain itu dia juga kerap diajak berpartisipasi dalam berbagai bazar dan pameran UMKM di berbagai daerah, seperti Batam, Jogja dan Jakarta. Lokasi terakhir ini dia berhasil menghasilkan pendapatan bersih penjualan hingga Rp3,5 juta dalam sekali bazar.

Melalui UMKM Ulie Oleh – Oleh Kampar, Yuli juga mendapatkan tiket masuk dalam kegiatan Forum Kapnas III Tahun 2023 setelah mengantongi kemenangan dengan kategori “Penjualan Terbanyak” pada Pra Forum Kapnas Wilayah Sumbagut yang dilaksanakan di Batam pada Juli 2023. Pelaksanaan Forum Kapnas III Tahun 2023 di JCC, Jakarta pada Desember 2023 lalu merupakan kegiatan puncak dari Pra Forum Kapnas yang sebelumnya diselenggarakan di 5 (lima) area kerja SKK Migas, yaitu Jabanusa, Pamalu, Kalsul, Sumbagut, dan Sumbagsel.

Yuli mencatat dengan adanya pelatihan penjualan online dan memasarkan produk melalui marketplace, olahan jahe merah itu telah mencapai pasar di berbagai daerah, seperti Jawa Barat, Surabaya, Padang, dan Batam.

Selain jahe merah buatannya sendiri, Yuli juga seringkali menerima produk – produk buatan rumahan yang ditipkan oleh tetangga – tetangga Yuli untuk dipasarkan melalui UMKM Ulie Oleh – Oleh Kampar di marketplace. Tak sedikit yang kemudian mulai berusaha mengurus izin P-IRT dan sertifikat halal untuk produknya dengan harapan dapat menambah minat dari pembeli dan memperluas pasar penjualannya. Apa yang dilakukan Yuli selama ini secara tidak langsung telah memberikan dampak kepada orang – orang disekitarnya.

Dengan semangat untuk terus berkembang, Yuli Astuti berharap dapat menambah varian produknya pada tahun mendatang, tidak hanya dari jahe merah, tetapi juga turunan jahe lainnya. Hal ini sejalan dengan visi misi Texcal untuk menciptakan perubahan positif dan memberikan manfaat sebesar – besarnya bagi masyarakat di sekitar Perusahaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper