Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gema Ramadan BSI Dorong Transaksi Digital dan Pengembangan UMKM di Pekanbaru

Program ini bertujuan meningkatkan kinerja bisnis sekaligus melakukan literasi dan inklusi perbankan juga mendorong transaksi syariah selama bulan Ramadan.
PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) Area Pekanbaru menggelar kegiatan BSI Gema Ramadan 1444 Hijriah hingga 15 April 2023 untuk menyemarakkan bulan penuh berkah tersebut.
PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) Area Pekanbaru menggelar kegiatan BSI Gema Ramadan 1444 Hijriah hingga 15 April 2023 untuk menyemarakkan bulan penuh berkah tersebut.

Bisnis.com, PEKANBARU -- PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) Area Pekanbaru menggelar kegiatan BSI Gema Ramadan 1444 Hijriah hingga 15 April 2023 untuk menyemarakkan bulan penuh berkah tersebut.

Untuk di Pekanbaru, BSI menggelar Gema Ramadan di Masjid Al Falah Jalan Sumatera Kota Pekanbaru. Kegiatan diisi dengan tabligh akbar, bazar UMKM dan kuliner, lomba Ramadan, kegiatan sosial, dan BSI open booth activity.

Area Manager BSI Pekanbaru Jessi Rachmat Mulya menyebutkan program ini bertujuan meningkatkan kinerja bisnis sekaligus melakukan literasi dan inklusi perbankan juga mendorong transaksi syariah selama bulan Ramadan. Selain itu, kegiatan ini juga mendorong transaksi UMKM selama Ramadan.

"Dengan kegiatan ini kami mendorong lebih dari 20 UMKM di sekitar area Masjid Al Falah untuk tumbuh. Tercatat sepanjang acara berlangsung transaksi menggunakan BSI di area ini didominasi oleh penggunaan merchant QRIS maupun tunai. Sebanyak 20 booth ikut berpartisipasi di kegiatan ini," ungkapnya, Kamis (6/4/2023).

Kemudian BSI juga memberikan bantuan operasional masjid sebesar Rp30 juta yang diterima langsung pengurus Masjid Al Falah. 

Jessi menyebutkan dengan kegiatan ini akan lebih mendekatkan masyarakat dengan perbankan syariah. Ini juga sekaligus menjadi literasi pada masyarakat bahwa sekarang untuk melakukan pembayaran zakat, infaq, dan sedekah bisa melalui BSI Mobile.

“Manfaat yang bisa didapat oleh masyarakat antara lain memberikan fasilitas jasa keuangan syariah, literasi amaliah Ramadhan lewat kegiatan tabligh akbar dan kajian Ramadan, santunan anak yatim, dan berbagi takjil. Juga ada tempat pusat kegiatan Ramadan seperti bazar UMKM,” ungkapnya.

Sementara itu  Wakil Gubernur Provinsi Riau Edy Afrizal Natar Nasution berharap BSI dapat melaksanakan kegiatan ini setiap bulan Ramadan. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arif Gunawan
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper