Bisnis.com, PALEMBANG - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) meminta Pemerintah Daerah (Pemda) untuk antisipasi panen raya bulan Maret demi menekan angka inflasi kuartal I tahun 2023.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Asisten II bidang Ekonomi, Keuangan (Ekeu) dan Pembangunan Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Sumatra Selatan (Sumsel) Darma Budhy.
"Arahan dari bapak menteri tadi semua stakeholder baik itu satgas atau pengendali inflasi diharapkan untuk mengantisipasi pada bulan Maret nanti akan terjadi panen raya," kata Budhy, Rabu (8/2/2023).
Budhy mengatakan bahwa pemda diminta untuk menjaga distribusi dan penyerapan hasil panen dari masyarakat.
Selain itu, upaya menekan inflasi juga dilakukan melalui beberapa cara seperti operasi pasar dan melakukan satgas agar tidak adanya penimbunan oleh para distributor.
"Utamanya beras dan minyak goreng. Inilah yang harus dilakukan oleh seluruh pemerintah kabupaten dan kota," sambungnya.
Dengan beberapa cara itu, Budhy menilai bisa menekan angka inflasi atau bahkan menurunkan. (K64)