Bisnis.com, PADANG - PT Bank Nagari dipercaya menjadi tuan rumah dalam kegiatan rapat kerja wilayah (Rakorwil) Forum Komunikasi Dewan Komisaris (FKDK) Bank Pembangunan Daerah Seluruh Indonesia (BPD-SI) Wilayah Barat (Sumatra).
Direktur Utama Bank Nagari Muhammad Irsyad mengatakan Rakerwil FKDK yang dihadiri oleh 8 BPBD se-Sumatra itu akan membahas seputar rencana kerja di tahun 2022 ini. Dimana dalam sebuah FKDK itu antar BPD saling mendukung untuk kemajuan BPB di 8 daerah.
Delapan BPD itu yakni Bank Aceh Syariah, Bank Bengkulu, Bank Sumsel Babel, Bank Sumut, Bank Riau Kepri, Bank Jambi, Bank Lampung, dan Bank Nagari.
"Tentu ini suatu kebanggan bagi Bank Nagari bisa jadi tuan rumah. Nantinya FKDK ini tidak hanya membahas Rakorwil, tapi juga ada semacam tour melihat Sumbar lebih luas, yakni mendatangi sejumlah daerah," jelas Irsyad dalam pertemuan yang digelar Rabu (12/1/2022) malam.
Dikatakannya dengan adanya kegiatan itu, secara tidak langsung turut membantu perekonomian Padang, karena tamu yang datang juga lebih dari 100 orang.
Sementara itu Komisaris Utama Bank Nagari Benni Warlis juga menyambut dengan baik adanya kegiatan FKDK di Kota Padang itu. Baginya dalam kondisi pandemi yang sudah melandainya, saatnya saling berkolaborasi untuk lebih maju di tahun 2022 ini.
"BPD bisa dikatakan tidak begitu terdampak adanya pandemi. Seperti halnya Bank Nagari. Masih mampu membukukan laba, dan tunggakan kredit juga di bawah 3 persen. Ini capaian bagus, mengingat masih pandemi," kata Benni.
Komisaris Utama Bank Sumsel Babel Eddy Junaidi menambahkan Rakerwil FKDK di Kota Padang ini ada sejumlah agenda yang dikerjakan. Karena agenda ini merupakan tahunan.
Salah satunya digelarnya seminar selama serta adanya kunjungan ke berbagai daerah di Sumbar.
"Yang kita bahas itu yakni intinya saling bertukar informasi antar BPD di wilayah Sumatra ini. Sehingga bisa sama-sama maju menghadapi kondisi pandemi yang mulai membaik ini," jelasnya.
"Saya melihat acara ini sangat penting. Karena tahun 2022 ini ekonomi diperkirakan akan bangkit. Apalagi BPD bisa dikatakan masih aman dalam kondisi pandemi ini," sambungnya.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy. Di kesempatan itu Audy mengatakan bahwa Rakerwil BPD wilayah Sumatra 2022 yang diselenggarakan di Padang diharapkan dapat menghasilkan kesempatan maju bersama.
"Di Sumbar ini sumber ekonomi adalah pertanian dan UMKM. Saya berharap Rakerwil FKDK ini memberikan dampak kepada sektor perekonomian," harapnya. (k56).