Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hari Pahlawan: KAI Divre I Sumut Bagikan 467 Tiket Gratis

Voucher gratis ini dibagi dalam rangka memperingati Hari Pahlawan. Total terdapat 467 voucher tiket antar kota yang disediakan bagi mereka kurun 8-30 November 2021.
Suasana di Stasiun Kereta Api Medan, Sumatra Utara, Senin (8/11/2021). /Bisnis-Nanda Fahriza Batubara
Suasana di Stasiun Kereta Api Medan, Sumatra Utara, Senin (8/11/2021). /Bisnis-Nanda Fahriza Batubara

Bisnis.com, MEDAN - PT Kereta Api Indonesia Divisi Regional I Sumatra Utara membagi voucher tiket gratis kepada para veteran, guru dan tenaga kesehatan.

Voucher gratis ini dibagi dalam rangka memperingati Hari Pahlawan. Total terdapat 467 voucher tiket antar kota yang disediakan bagi mereka kurun 8-30 November 2021.

Vice President PT Kereta Api Indonesia Divisi Regional I Sumatra Utara Yuskal Setiawan mengatakan, program ini merupakan bentuk penghargaan terhadap para pahlawan yang mendedikasikan hidup untuk masyarakat.

Termasuk para pahlawan yang berjibaku membantu sesama pada masa-masa krisis pandemi Covid-19. Program ini, menurut Yuskal, telah rutin digelar sejak tahun lalu.

"KAI mengucapkan terima kasih kepada para veteran yang telah berjasa demi kemerdekaan Republik Indonesia, para guru yang merupakan pahlawan tanpa tanda jasa serta para tenaga kesehatan yang telah melayani masyarakat tanpa rasa lelah di masa pandemi," kata Yuskal di Medan, Senin (8/11/2021).

Pada tahun ini, para penerima voucher gratis terdiri atas anggota Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI), guru pendidikan formal untuk anak usia dini hingga tingkat menengah atas dan sederajat.

Kemudian para tenaga kesehatan, mulai dari bidan, perawat, apoteker, tenaga farmasi, tenaga administrasi, dan driver ambulance.

Yuskal mengatakan, voucher gratis tersebut sudah bisa diambil di loket atau Customer Service Stasiun Kereta Api Medan mulai 7-29 November 2021. Voucher ini hanya berlaku untuk layanan kereta api dari wilayah pengambilan.

Untuk klaim voucher, para penerima mesti menunjukkan hardcopy maupun softcopy identitas asli.

Selama program berlangsung, satu identitas hanya berhak mendapatkan satu voucher atau satu kali perjalanan. Pengambilan voucher tidak dapat diwakilkan, kecuali untuk para veteran.

Yuskal menjelaskan, PT Kereta Api Indonesia menyediakan total 11.000 voucher untuk kereta kelas eksekutif dan ekonomi.

Kendati gratis tiket, para penerima voucher tetap harus membayar sendiri biaya Rapid Test sebagai syarat perjalanan. Penumpang yang melakukan perjalanan jarak jauh juga mesti memperlihatkan kartu vaksinasi Covid-19 dan mematuhi protokol kesehatan.

"Voucher gratis ini kami berikan sebagai penghormatan terbesar PT Kereta Api Indonesia kepada mereka yang sudah berjuang dengan sepenuh hati," pungkas Yuskal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper