Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nasabah Pegadaian Riau Kini Bisa Transaksi Lewat LinkAja

Jumlah saldo emas yang ditabung juga naik 43,50 persen di 2020 menjadi 346.175 gram, dibandingkan 2019 yang sebanyak 241.233 gram.
Ilustrasi/Bisnis-Abdullah Azzam
Ilustrasi/Bisnis-Abdullah Azzam

Bisnis.com, PEKANBARU - Minat masyarakat Riau berinvestasi dan bertransaksi di PT Pegadaian (Persero) terus meningkat.

Lewat sinergi yang dilakukan perseroan, nasabah Pegadaian kini bisa memanfaatkan beragam fitur yang sama lewat aplikasi LinkAja.

Data Pegadaian Wilayah Pekanbaru mencatat jumlah nasabah produk Tabungan Emas sepanjang 2020 mencapai 323.449 atau naik 48,14 persen dibandingkan periode 2019 yang berjumlah 218.371 nasabah.

Sementara itu jumlah saldo emas yang ditabung juga naik 43,50 persen di 2020 menjadi 346.175 gram, dibandingkan 2019 yang sebanyak 241.233 gram.

Teguh Wahyono, Direktur Teknologi Informasi dan Digital PT Pegadaian (Persero) menyatakan layanan pergadaian yang dihadirkan bersama LinkAja ini meliput pembukaan dan pembelian atau top up Tabungan Emas, pembayaran cicilan mikro seperti pinjaman bermotor dan pembiayaan, serta pembayaran penebusan dan pengulangan gadai.

“Sinergi yang dilakukan Pegadaian bersama LinkAja merupakan perwujudan salah satu misi Pegadaian dalam memperluas jangkauan layanan. Harapannya, di 2021 ini transaksi digital Pegadaian bisa tumbuh hingga 30 persen," ujarnya, dalam siaran pers, Rabu (3/3/2021).

Menurutnya saat ini peran LinkAja sebagai uang elektronik nasional sangat penting sebagai katalisator bagi perseroan, untuk dapat menambah channel baru bagi masyarakat yang ingin memperoleh produk Pegadaian.

Sementara itu Edward Kilian Suwignyo, Direktur Marketing LinkAja menyatakan salah satu produk Pegadaian yang dapat dinikmati masyarakat di aplikasibLinkAja adalah Tabungan Emas.

"Produk Tabungan Emas Pegadaian memungkinkan nasabah Pegadaian maupun pengguna LinkAja melakukan investasi emas secara mudah, murah, aman dan terpercaya dengan membayar setoran awal sebesar Rp10.000," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Arif Gunawan
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper