Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Palembang Hidupkan Kembali Koperasi Lingkungan Pemkot

Pemerintah Kota Palembang menghidupkan kembali koperasi yang berada di bawah naungan pemkot, yakni Koperasi Menara, yang selama ini vakum.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, PALEMBANG – Pemerintah Kota Palembang menghidupkan kembali koperasi yang berada di bawah naungan pemkot, yakni Koperasi Menara, yang selama ini vakum.

Asisten III bidang Administrasi dan Keuangan Sekretariat Daerah (Setda) Kota Palembang, Agus Kelana, mengatakan saat ini Pemkot Palembang sedang meminta pertanggung jawaban atas laporan keuangan pengelolaan anggaran Koperasi Menara dari pengurus yang lama.

“Sekarang mereka sedang menyusun laporan pertanggung jawaban. Kemungkinan dalam waktu satu dua minggu ini akan dilantik kepengurusan yang baru,” katanya.

Menurut dia, dalam waktu dekat akan ditunjuk pengurus koperasi baru, yang akan mengelola koperasi untuk masa bakti 2017-2022.

Agus mengatakan, ke depan Koperasi Menara dapat dikelola lebih profesional. Seperti yang dilakukan koperasi lain di bawah naungan pemerintahan.

“Ke depan Koperasi kita harus memiliki unit usaha pendukung seperti Minimarket. Jadi pegawai khususnya Aparatur Sipil Negara (ASN) tidak ragu untuk bergabung,” katanya.

Selama ini keberadaan Koperasi Menara kurang begitu diperhatikan, sehingga banyak pegawai yang tidak mengetahui apa fungsi dari koperasi tersebut.

Apalagi, saat ini keberadaan kantor Koperasi tersebut, tidak jelas.

“Nanti April ini kita minta laporan pertanggung jawaban bisa diselesaikan, sehingga Pemkot dapat mengesahkan pengurus yang baru, melalui rapat tahunan untuk anggota,” katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dinda Wulandari
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper