Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Konglomerat Rothschild Berinvestasi di Batam, Buka Pabrik Manufaktur Kabel

Volex merupakan perusahaan Inggris milik konglomerat Rothschild yang bergerak di bidang manufaktur kabel dan konektor elektronik.
Pabrik Volex Indonesia milik Konglomerat Rothschild di Batam. /Bisnis-Rifki
Pabrik Volex Indonesia milik Konglomerat Rothschild di Batam. /Bisnis-Rifki

Bisnis.com, BATAM - PT Volex Indonesia melakukan ekspansi usaha dengan peresmian pabrik yang ketiga di Kawasan Industri Sekupang, Batam, Kepulauan Riau (Kepri), Minggu (4/5/2024).

Volex merupakan perusahaan Inggris milik konglomerat Rothschild yang bergerak di bidang manufaktur kabel dan konektor elektronik. Tesla merupakan salah satu perusahaan besar yang mendapat suplai kabel charger elektrik dari Volex.

Volex juga melayani berbagai macam pasar dan pelanggan dengan keahlian khusus dalam perakitan kabel, perakitan tingkat tinggi, data pusat data dan konektivitas, termasuk pengisian kendaraan listrik dan produk-produk listrik konsumen.

Saat ditemui di kantornya, Senin (5/8/2024), General Manager Volex Asia Pacific (APAC) Tan Chiang Peng mengatakan pihaknya berinvestasi sebesar US$40 juta untuk membangun gedung ketiga ini.

Ia menjelaskan kalau Volex memproduksi bermacam produk elektronik, contohnya kabel berkecepatan tinggi, kabel untuk mengisi daya kendaraan listrik dan lain-lain.

"Oleh karena itu Volex disebut Hybrid Factory. Investasi saat ini sudah puluhan juta dolar. Kedepannya, kami akan berinvestasi lebih banyak lagi," ujarnya.

Untuk saat ini, gedung baru memang masih kosong. Namun ke depan akan mempekerjakan banyak orang, yang dipadukan dengan automasi.

"Kami juga akan berusaha mengurangi impor supaya memenuhi kriteria TKDN. Kami merintis pabrik ini dari 32 tahun yang lalu dengan 250 pekerja," katanya lagi.

Sekarang PT Volex Indonesia mempekerjakan sekitar 2.900 karyawan. Kemungkinan akan terus bertambah, karena gedung baru ini, besarnya dua kali lipat dibanding gedung lama.

Tan Chiang Peng juga mengucapkan terimakasih kepada BP Batam atas dukungan penuh.

"Tanah ini tidak mudah didapat karena konturnya berbukit. Pihaknya harus memohon kepada pemerintah untuk mengalokasikan tanah ini. Kami juga harus meratakannya seblm mendirikan bangunan. itu sebabnya kami membutuhkan banyak izin dari pemerintah lokal, " paparnya.

Beberapa produk andalan yang diproduksi Volex yakni berbagai jenis kabel, seperti kabel untuk data center, kabel charger untuk sepeda motor elektrik dan sudah diekspor ke AS, kabel elektrik di rumah tangga (consumer product), televisi-blender-rice cooker, serta kabel-kabel utk temperatur tinggi.

"Kami bisa membuat berbagai jenis kabel untuk berbagai pelanggan ekspor. Selain itu, kami juga membuat kabel charger kendaraan elektrik untuk negara-negara di amerika utara, salah satunya rekanan kami Tesla, General Motor, Audi, Hyundai. Kami adalah pemasok global, yang tujuan ekspornya ke Asia, Eropa, dan Amerika," paparnya.

Volex juga berencana membuat kabel pengisi daya kendaraan listrik roda dua untuk Indonesia. Rencana tersebut hendak diwujudkan lewat kerja sama dengan BRIN.

"Itu adalah rencana pengembangan masa depan tapi sekarang masih pengembangan," katanya.

Di tempat yang sama, Kepala Biro Humas, Promosi dan Protokol BP Batam Ariastuty Sirait mengatakan Volex mendapatkan dukungan penuh dari BP Batam. "Mulai dari perizinan sampai lahan juga," kata Ariastuty. 

Peresmian Volex turut dihadiri oleh Presiden Terpilih Prabowo Subianto, yang datang bersama adiknya, Hashim Djojokusumo.  Ia disambut sahabatnya yang merupakan Chairman of Volex, Nathaniel Philip Victor James Rothschild, konglomerat dunia keturunan kelima dari keluarga Rothschild.(K65)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper