Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harga Terus Naik, Penjualan Emas Perhiasan di Pekanbaru Anjlok

Pedagang emas perhiasan di Pasar Cik Puan Pekanbaru mengeluhkan kenaikan harga emas yang memicu sepinya pembeli di tokonya.
Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, PEKANBARU — Pedagang emas perhiasan di Pasar Cik Puan Pekanbaru mengeluhkan kenaikan harga emas yang memicu sepinya pembeli di tokonya.

Beberapa pedagang emas yang terletak di pasar di Jalan Tuanku Tambusai tersebut juga menuturkan bahwa hal itu disebabkan oleh efek situasi ekonomi yang belum stabil.

Supirman, pedagang emas di toko Primadona mengatakan penjualan emas perhiasan di tokonya sepi beberapa waktu terakhir, termasuk sejak momen Pemilu sampai saat ini.

“Penjualan agak sepi sekarang, semenjak awal pemilu kemarin sampai sekarang belum ideal dibandingkan sebelumnya. Ekonomi belum stabil, usaha orang agak macet juga,” ujarnya, Kamis (29/2/2024)

Supirman menyampaikan bahwa harga emas perhiasan sempat tidak stabil tapi cenderung naik pasarannya dihandingkan tahun lalu. Kemudian jelang Ramadan harga emas perhiasan masih belum bisa diprediksi apakah bakal naik atau turun.

“Sekarang harga emas perhiasan 22 karat harganya Rp730.000 satu gramnya, ada juga yang Rp1 juta satu gramnya," ujarnya.

Yuliharti, pedagang emas dari toko Riau Cantik, menyampaikan hal serupa. Omzet penjualan emas perhiasan cenderung turun di saat harga jual emas meningkat, ditambah lagi harga-harga kebutuhan pokok juga meroket menjelang puasa tahun ini.

“Saat ini harga emas agak naik, kalau menjelang bulan puasa memang naik juga harganya, jadinya pembeli itu sepi yang akhirnya pendapatan saya menurun. Kondisi ini juga karena pengaruh ekonomi yang berat bagi masyarakat. Sebab semua harga kebutuhan pokok lagi naik, otomatis pengeluaran ibu-ibu juga lebih banyak dibanding beli emas,” ungkapnya

Dia menyebut kenaikan harga emas perhiasan saat ini cukup jauh dibandingkan tahun lalu. Untuk sekarang dia menyebutkan, kalau biasanya satu gram emas perhiasan cuma Rp900.000 sekarang sudah Rp1 juta per gram.

“Saya rasa sampai sekarang kenapa harga emas naik itu karena inflasi serta pengaruh dari luar negeri, kan harga itu takaran dolar ke rupiah, rupiah kita emang jauh turun sekarangkan, apalagi mau bulan puasa dan lebaran," ujarnya.

(Niki Aulia Sandi)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Redaksi
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper