Bisnis.com, PEKANBARU -- Dealer mobil Chery SM Amin Pekanbaru menargetkan penjualan sebanyak 100 unit sampai akhir tahun ini. Angka tersebut dipatok dengan melihat potensi pasar segmen SUV yang ada di wilayah Riau.
Direktur PT Riau Oriental Star, Chery SM Amin Pekanbaru, Harry Suwandi mengatakan pihaknya sudah mulai mengenalkan dan menjual mobil Chery sejak awal 2023. Kini setelah resmi hadirnya diler di Pekanbaru, penjualan diharapkan bakal terus bertambah.
"Kami mencatat sejak Januari 2023 lalu kami sudah menjual sekitar 60 unit mobil Chery, dengan kontribusi paling besar dari model Chery Omoda 5. Untuk setiap bulan sekarang kami targetkan 20 unit, atau sekitar 100 unit sampai akhir 2023," ujarnya, Kamis (10/8/2023).
Dia menyebutkan saat ini Chery memiliki 3 model line up yang ditawarkan untuk penjualan kepada masyarakat. Ketiganya adalah Chery Tinggo 8, Tinggo 7, dan Omoda 5. Hingga kini tercatat model yang paling diminati adalah Chery Omoda 5, dan untuk harganya ditawarkan mulai Rp345 juta untuk tipe Z, dan Rp419 juta di tipe RZ.
Di Pekanbaru, pihaknya telah menyiapkan layanan purna jual dengan dealer yang lengkap atau 3S, serta menyediakan service car dan memberikan garansi mesin sejauh 1 juta KM atau 10 tahun.
"Diler kami di Pekanbaru berdiri di atas lahan 1.000 meter dengan bangunan seluas 1.100 meter, dan memiliki fasilitas 3S yaitu sales, service, dan sparepart atau layanan penjualan, perawatan, serta suku cadang," ujarnya.
Selain Pekanbaru, Chery juga telah membuka jaringan penjualan di pulau Sumatra seperti di Kota Medan, Sumatra Utara, serta segera dibuka diler lainnya di Batam, dan Palembang.
Adapun menurut data PT Chery Sales Indonesia (CSI) sebagai agen pemegang merek Chery di Tanah Air, mencatat progres penjualan dalam 3 bulan terakhir mengalami kenaikan menjadi 400-500 unit setiap bulan, dari periode sebelumnya yang masih di angka 100-200 unit sebulan.