Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Geliat Investasi di Batam Kuartal I/2023, Begini Kondisinya

Dominasi realisasi investasi di Batam selama ini dikuasai Singapura, namun belakangan ini negara-negara Eropa mulai ikut meramaikan kegiatan investasi.
Ilustrasi proyek jembatan antarpulau./Kemenkeu
Ilustrasi proyek jembatan antarpulau./Kemenkeu

Bisnis.com, BATAM — Dominasi realisasi investasi di Batam selama ini dikuasai Singapura, namun belakangan ini negara-negara Eropa mulai ikut meramaikan kegiatan investasi.

Berdasarkan data dari Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), ada delapan negara dari Eropa yang ikut menanamkan modalnya di Batam. Ke-8 negara tersebut yakni Norwegia, Finlandia, Swiss, Inggris, Belanda, Jerman, Luxembourg dan Prancis. Secara keseluruhan, total realisasi investasi yang disumbangkan negara-negara tersebut di kuartal I 2023 sebesar US$7,12 juta dari 55 proyek.

Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Muhammad Rudi mengatakan benua Eropa menduduki peringkat dua realisasi investasi di Batam setelah negara-negara dari Asia.

"Minat dari investor Eropa untuk berinvestasi di Batam terus berlanjut. Dalam dua bulan belakangan ini, sejumlah negara-negara eropa seperti Turki, Denmark hingga Belarusia telah menyatakan minatnya untuk berinvestasi. Ada yang datang langsung ke BP Batam, melalui kedutaan, asosiasi pelaku usaha hingga zoom meeting," ungkapnya di Batam, Minggu (14/5/2023) .

Menurut Rudi, Batam menjadi tujuan investasi negeri-negeri dari benua biru karena pembangunan infrastruktur yang berkesinambungan. "Pembangunan infrastruktur merupakan kunci utama, agar suatu daerah bisa maju dan modern. Infrastruktur harus dalam kondisi prima. Hal ini bertujuan untuk membuat siklus perekonomian berjalan dengan lancar," katanya.

Berbagai pembangunan yang dilakukan hingga saat ini juga berdampak pada pertumbuhan ekonomi Batam yang mencapai 6,85 persen di tahun 2022 lalu.(K65)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper