Bisnis.com, MEDAN - Humas PT Perkebunan Nusanrata IV (PTPN IV) Chairul Ichlas membantah isu pergantian lahan teh menjadi lahan kelapa sawit di Kec. Sidamanik, Kabupaten Simalungun, Sumatra Utara (Sumut).
Chairul menjelaskan bahwa teh merupakan salah satu komoditas unggulan yang tidak mungkin dihapuskan eksistensinya. Terlebih teh adalah langganan komoditas yang diekspor ke berbagai negara dan produknya telah mengisi pasar retail dalam negeri.
"Jadi kami optimalisasi aset. Lahan kosong, itu yang kami tanamkan sawit. Kalau tehnya engga akan pernah berubah," ucapnya, Rabu (14/12/2022).
Chairul mengungkapkan kebun teh telah menjadi salah satu heritage yang ada di Sumut sehingga konversi tidak bisa dilakukan.
"Engga akan pernah berubah teh itu. Apalagi kami juga pebisnis teh. Teh itu juga peminatnya banyak. Malah kami sudah sampai ke Malaysia untuk penjualan teh. Dan kami juga akan ke Turki untuk penjualan teh. Jadi engga ada [konversi lahan]," pungkas Chairul.