Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Telkomsel Dorong Percepatan Penanganan Covid-19 di Sumsel

Sebelumnya, Telkomsel juga telah menyalurkan bantuan APD ke RSUP Dr. Mohammad Hoesin Palembang.
Kemacetan di Kota Palembang./Antara
Kemacetan di Kota Palembang./Antara

Bisnis.com, JAKARTA — Operator telekomunikasi, PT Telekomunikasi Selular mendorong percepatan penanganan Covid-19 di Sumatra Selatan melalui penyaluran bantuan alat pelindung diri (APD) bagi tenaga medis dan masyarakat.

General Manajer Consumer Sales PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) Regional Sumatra Bagian Selatan (Sumbagsel), Nyoman Adiyasa, mengatakan pihaknya ingin berkontribusi nyata untuk membantu penanganan Covid-19.

“Bantuan untuk menghadapi Covid-19 diberikan secara berkala, salah satunya berupa APD yang digunakan untuk tenaga medis maupun masyarakat yang membutuhkan,” katanya, Selasa (18/8/2020).

Menurut Nyoman, pihaknya telah berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Sumsel untuk penyaluran sebanyak 770 paket APD tersebut.

“APD ini juga dapat digunakan bagi mereka yang bekerja di garda terdepan hingga masyarakat yang beraktifitas di daerah zona merah Covid-19,” katanya.

Dia mengemukakan bantuan kali ini bukanlah bantuan Telkomsel yang pertama di Sumsel. 

“Sebelumnya, kami juga telah menyalurkan bantuan APD ke RSUP Dr. Mohammad Hoesin Palembang, bantuan paket sembako serta berbagai akses gratis untuk kegiatan belajar online bagi pelajar di Sumsel,” katanya.

Dia menerangkan bantuan APD tersebut merupakan alokasi dari donasi karyawan dan jajaran direksi Telkomsel yang secara nasional bernilai total lebih dari Rp6 miliar.

“Kami berharap bantuan APD ini dapat bermanfaat bagi tenaga medis dan masyarakat, sehingga mereka bisa menjalankan kewajiban dengan penuh percaya diri serta semangat,” katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dinda Wulandari
Editor : Zufrizal

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper