Bisnis.com, TANJUNGPINANG – Perkembangan positif dari Kepulauan Riau. Pemprov Kepri mencatat jumlah pasien positif Covid-19 di provinsi itu tinggal 23 orang, 19 di antaranya dirawat dan dikarantina di Batam.
Plt. Dinas Kesehatan Kepri Tjetjep Yudiana mengatakan tiga orang pasien lainnya dikarantina di Tanjungpinang dan satu orang dikarantina di Bintan.
"Total jumlah pasien di Kepri 356 orang, 316 dinyatakan sembuh, sementara 17 orang meninggal," ujarnya pada Minggu (26/7/2020).
Tjetjep mengemukakan Kota Batam pun berubah dari zona merah menjadi zona kuning sama seperti Tanjungpinang, Bintan, dan Karimun. Sementara itu, di Karimun sejak beberapa pekan lalu tidak ada lagi pasien Covid-19.
Tiga kabupaten di Kepri yakni Natuna, Kepulauan Anambas dan Lingga ditetapkan sebagai zona hijau sejak awal pandemi Covid-19. "Alhamdulillah, Natuna, Lingga, dan Anambas zona hijau. Mudah-mudahan daerah lainnya menyusul."
Total jumlah orang tanpa gejala (OTG) di Kepri 11.747 orang, 11.571 di antaranya sudah diawasi. Sementara itu, orang dalam pemantauan (ODP) mencapai 9.242 orang, 8.909 di antaranya sudah selesai dipantau.
Total jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) mencapai 1.093 orang, 988 orang di antaranya sudah selesai diawasi.
Dia mengimbau masyarakat tetap menaati protokol kesehatan dalam beraktivitas untuk mencegah penularan Covid-19.