Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bangun Fasilitas Konferensi, Unand Gandeng Grup Indonesia Natour

Universitas Andalas (Unand) Padang menggandeng manajemen hotel PT Hotel Indonesia Natour (HIN) untuk menyediakan fasilitas guna menunjang berbagai kegiatan konferensi internasional yang digelar perguruan tinggi tersebut.
Universitas Andalas/unand.ac.id
Universitas Andalas/unand.ac.id

Bisnis.com, PADANG—Universitas Andalas (Unand) Padang menggandeng manajemen hotel PT Hotel Indonesia Natour (HIN) untuk menyediakan fasilitas guna menunjang berbagai kegiatan konferensi internasional yang digelar perguruan tinggi tersebut.

Endry Martius, Wakil Rektor IV Unand menyebutkan kerjasama antara PT HIN dengan Unand mencakup kerjasama jangka yang luas, tidak hanya soal corporate rate yang memudahkan institusi mendapatkan pelayanan prima.

“Kerjasama ini tidak hanya mengatur soal corporate rate, tetapi juga pengembangan dan pembangunan lembaga, seperti pembangunan di Unand sendiri,” ujarnya melalui siaran pers, Rabu (30/1/2019).

Menurutnya, Unand memiliki potensi yang sangat besar jika dibantu oleh BUMN bidang perhotelan itu dalam pengembangan fasilitas perhotelan, karena banyak kegiatan akademik yang dilakukan universitas.

Apalagi, imbuhnya, Unand sangat sering mengadakan konferensi internasional yang membutuhkan dukungan dari sektor perhotelan.

“Intinya kerjasama ini saling menguntungkan, karena ada banyak kegiatan akademik seperti konferensi, meeting dan berbagai pertemuan yang digelar di Unand,” katanya.

Direktur Utama PT HIN Iswandi Said mengatakan perseroan mengajak berbagai instansi dalam kerjasama yang saling menguntungkan untuk pengembangan institusi dan tumbuh kembang perusahaan, termasuk dengan Unand.

“Sebagai BUMN, kami membantu dengan memberikan akomodasi dan fasilitas milik kami untuk mendukung kegiatan Unand di seluruh Indonesia,” katanya.

Dia menyebutkan PT HIN mengelola 48 hotel di berbagai daerah di Tanah Air, seperti di Sumatra, Jawa, dan Bali.

Iswandi juga menawarkan kemudahan akomodasi dan harga khusus bagi pegawai Unand yang berkegiatan di tempat – tempat yang juga tersedia fasilitas hotel milik grup Hotel Indonesia tersebut.

Adapun, di Padang manajemen HIN mengelola Hotel Grand Inna Padang yang dilengkapi fasilitas ballroom berkapasitas besar, hingga menampung 2.000 orang.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Heri Faisal
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper