Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ekonomi Sumut Kuartal II/ 2024 Tumbuh 4,95%

Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatra Utara mengumumkan bahwa ekonomi Sumut di kuartal II/ 2024 tumbuh sebesar 4,95% (year-on-year/yoy).
Kepala BPS Sumut Asim Saputra saat menyampaikan Pertumbuhan Ekonomi Sumut di Kuartal II 2024, Senin (5/8/2024).
Kepala BPS Sumut Asim Saputra saat menyampaikan Pertumbuhan Ekonomi Sumut di Kuartal II 2024, Senin (5/8/2024).

Bisnis.com, MEDAN - Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatra Utara mengumumkan bahwa ekonomi Sumut di kuartal II/ 2024 tumbuh sebesar 4,95% (year-on-year/yoy).

Kepala BPS Sumut Asim Saputra mengatakan capaian di kuartal kedua tahun ini lebih baik dibanding kuartal atau triwulan sebelumya yang ditunjukkan pula dengan peningkatan nilai produk domestik regional bruto (PDRB) Sumut atas dasar harga berlaku (ADHB) periode ini sebesar Rp285,32 triliun.

Diketahui, kuartal I/ 2024 pertumbuhan ekonomi Sumut tercatat 4,88% (yoy). Sedangkan secara kumulatif atau hingga kuartal II/ 2024, ekonomi Sumut mengalami pertumbuhan 4,91% (c-to-c).

"Ini merupakan capaian yang sangat baik sampai dengan semester I/ 2024. Harapannya kita bisa mencapai pertumbuhan ekonomi Sumut di tahun 2024 ini di kisaran 5%," kata Asim, Senin (5/8/2024).

Dari sisi lapangan usaha, pertumbuhan tertinggi di kuartal kedua ini disumbang oleh kategori Administrasi Pemerintahan, Pertahanan, dan Jaminan Sosial Wajib sebesar 17,46% (qtq).

Dikatakan Asim, hal itu didukung oleh terealisasinya pembayaran tambahan gaji pegawai yang mencakup THR maupun gaji ke-13 sehingga membuat masyarakat lebih leluasa untuk berbelanja dan menstimulasi pertumbuhan ekonomi dari sisi konsumsi rumah tangga.

Sedangkan secara tahunan atau dibanding kuartal II/2023, Asim menyebut semua lapangan usaha tumbuh positif.

Penopang pertumbuhan ekonomi Sumut di kuartal II/2024 ini ialah kategori Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum yang tumbuh 9,75% (yoy); diikuti oleh kategori Informasi dan Komunikasi sebesar 6,71% (yoy); dan kategori Konstruksi sebesar 6,45% (yoy).

Berdasar distribusi dan sumber pertumbuhan ekonomi Sumut di kuartal II/2024 berdasar lapangan usaha, sektor Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan masih menjadi sektor dengan distribusi terbesar dalam PDRB yakni mencapai 24,52%. 

Sumbangan terbesar selanjutnya disumbang sektor Perdagangan dan Industri Pengolahan dengan masing-masing distribusinya sebesar 18,76% dan 18,29% dalam PDRB.

Adapun Konstruksi dan Transportasi juga termasuk dalam 5 besar sektor yang berandil dalam pertumbuhan ekonomi Sumut kuartal ini, masing-masing 12,70% dan 4,97%.

Dari sisi pengeluaran, pertumbuhan tertinggi di kuartal II terhadap kuartal I 2024 terjadi pada pengeluaran konsumsi pemerintah (PKP) yang sebesar 19,89%. 

Sementara secara tahunan, pengeluaran dengan pertumbuhan tertinggi terjadi pada komponen ekspor sebesar 11,24%. 

Sedangkan berdasar distribusinya, Asim menyebut pengeluaran Konsumsi Rumah Tangga menjadi komponen dengan share terbesar dalam PDRB Sumut di kuartal II/2024 yakni mencapai 51,11% dengan pertumbuhan 5,40% (yoy).

Share tersebut melebihi share komponen ekspor yang tercatat hanya sebesar 38,39% dalam PDRB meski pertumbuhan pengeluaran ekspor mencapai 11,24% (yoy).

"Dari struktur ini terlihat bahwa konsumsi rumah tangga mendominasi, sehingga konsumsi rumah tangga dapat menjadi penggerak ekonomi di kuartal ini," ujar Asim. (K68)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Delfi Rismayeti
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper