Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mulai 7 Juni, Bandara Kualanamu Siap Layani Tes Genose

Tes Genose C19 di Bandara Kualanamu akan dibandrol seharga Rp40.000 untuk sekali pengujian.
Bandara Kualanamu/Antara-Irsan Mulyadi
Bandara Kualanamu/Antara-Irsan Mulyadi

Bisnis.com, DELI SERDANG - PT Angkasa Pura II (Persero) Bandara Internasional Kualanamu (KNIA) akan melakukan uji coba GeNose C19 untuk tes Covid-19 pada 5 hingga 6 Juni 2021 pukul 14.00 di Atrium Lantai 1 Bandara Internasional Kualanamu.

Apabila uji coba berjalan lancar, KNIA siap menerapkan tes GeNose C19 bagi calon traveler mulai 7 Juni 2021. Tes ini akan dibandrol seharga Rp40.000 untuk sekali pengujian.

Berdasarkan jumlah bilik dan kapasitas mesin GeNose C19, di Bandara Internasional Kualanamu dapat melayani sekitar 1.000 orang/hari untuk tes GeNose C19.

Executive General Manager Angkasa Pura II Bandara Internasional Kualanamu Heriyanto Wibowo mengatakan pihaknya memprediksi pada tahap awal pelaksanaan tes ini, jumlah penumpang pesawat yang menggunakan tes GeNose C19 bisa mencapai sekitar 20 persen hingga 25 persen dari total penumpang pesawat yang berangkat dari KNIA.

Adapun, tujuan utama dari uji coba Genose C19 adalah memastikan kesiapan sumber daya manusia, fasilitas dan proses pelaksanaannya.

"Pada tahap uji coba GeNose C19 ini belum digunakan untuk tes Covid-19 bagi calon penumpang pesawat melainkan melakukan simulasi di lapangan dengan melakukan tes bagi sekitar 100 pekerja di bandara," kata Heriyanto, Sabtu (5/6/2021).

Dari uji coba ini, akan dilakukan evaluasi terkait alur pelaksanaan tes GeNose C19, mulai dari registrasi dan memesan/booking tes di aplikasi Farmalab, mengambil nomor antrian dan menuju ruang tunggu tes, melakukan tes, kemudian menunggu hasil tes di ruang tunggu yang telah disediakan.

Diketahui secara garis besar ada tiga proses yang harus dilalui setiap orang yang menjalani tes GeNose C19, yaitu pre-process (download dan sign up aplikasi Farmalab, verifikasi email, mengisi profil di aplikasi, memesan/booking tes dan melakukan pembayaran).

Lalu on-process (verifikasi & pemberian kantong napas, pengambilan sampel napas, scan QR code data & kantung nafas, analisa sampel napas), serta post-process (hasil tes keluar di aplikasi).

“Pelaksanaan tes GeNose C19 di Bandara Internasional Kualanamu didukung dengan aplikasi agar pelaksanaan tes dapat lebih teratur secara administrasi dan berjalan lancar. Setiap traveler yang ingin melakukan tes GeNose C19 harus melakukan pemesanan/booking terlebih dahulu melalui aplikasi,” tambahnya.

Sebagai langkah antisipasi apabila penumpang pesawat tidak memiliki smartphone, akan disediakan help desk untuk melakukan pelayanan secara manual.

#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitangandengansabun


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper