Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Riau Lelang Jabatan Sekda, Terbuka Bagi PNS se-Indonesia

Proses seleksi dan lelang jabatan posisi Sekda Provinsi Riau ini terbuka untuk ASN di seluruh Indonesia, sesuai dengan persyaratan yang ditentukan.
Kantor Gubernur Riau/Istimewa
Kantor Gubernur Riau/Istimewa

Bisnis.com, PEKANBARU - Pemerintah Provinsi Riau melalui Panitia Seleksi membuka pendaftran seleksi terbuka atau asessment Jabatan Tinggi Madya Sekretaris Daerah Provinsi Riau. 

Ketua Pansel Asessment Sekdaprov Riau M. Yafiz mengatakan asesment jabatan Sekda Riau ini terbuka bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di instansi pusat dan daerah. 

"Pendaftaran seleksi terbuka jabatan Sekda Riau selama lima hari, mulai 5-9 April 2021. Formulir pendaftaran bisa secara langsung ke kantor UPT Penilaian Kompetensi BKD Riau, Jalan Amal Hamzah Pekanbaru. Sedangkan secara online bisa diakses melalui situs bkd.riau.go.id," ujarnya dalam siaran pers Senin (5/4/2021).

Dia menekankan proses seleksi dan lelang jabatan posisi Sekda Provinsi Riau ini  terbuka untuk ASN di seluruh Indonesia, sesuai dengan persyaratan yang ditentukan.

Menurutnya untuk seleksi jabatan Sekda Riau ini minimal harus ada tiga calon yang mendaftar. Jika sampai waktu pendaftaran kurang dari tiga peserta yang daftar, maka akan ditambah waktu tiga hari. 

"Biasanya kalau peserta yang daftar kurang dari tiga orang, waktunya yang diperpanjang, kalau tak salah tambah tiga hari," ujarnya. 

Sementara itu untuk pengumuman seleksi administrasi akan dilakukan pada 12 April 2021 melalui situs resmi bkd.riau.go.id. Setelah itu, pansel akan melakukan seleksi kompetensi manajerial/sosial kultural, pada 14-16 April 2021, dan hasilnya diumumkan 26 April 2021. 

Setelah itu, seleksi selanjutnya yakni penulisan makalah dan bahan presentasi pada 28 April 2021. Lalu presentasi makalah dan wawancara akhir 29 April 2021. 

"Terakhir akan kami umumkan hasil seleksi pada 3 Mei 2021. Itu akan kami umumkan posisi tiga besar nilai tertinggi hasil seleksi."


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper