Bisnis.com, BATAM - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Batam menjajaki kemungkinan pemanfaatan Puskesmas sebagai lokasi isolasi pasien Covid-19.
Ketua Harian Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Batam, Amsakar Achmad menuturkan, penjajakan pemanfaatan Puskesmas sebagai tempat isolasi bagi pasien terpapar Covid-19 seiring dengan semakin terbatasnya daya tampung rumah sakit rujukan Covid-19, termasuk Rumah Saki Khusus Infeksi (RSKI) di Pulau Galang.
"Sementara itu yang ada di pikiran kami, sebab peningkatan kasus di Batam ini semakin banyak. Kami berharap tidak meningkat lebih banyak lagi, tapi kalau itu terjadi maka antisipasinya dengan membuka Puskesmas untuk mendukung layanan pada pasien Covid-19," kata Amsakar saat ditemui di Batam Centre, Batam pada Jumat (25/9/2020).
Baca Juga
Puskesmas Mentarau yang terletak di Kecamatan Sekupang, Batam, menjadi salah satu yang akan dipakai. Dengan pertimbangan jarak Puskesmas Mentarau berada dekat dengan beberapa rumah sakit yang juga menjadi rujukan pasien Covid-19.
Sebelumnya, Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Batam juga sudah berkoordinasi dengan manajemen RSKI Galang menjadikan Rumah Susun (Rusun) BP Batam di Tanjunguncang sebagai tempat transit bagi pasien Covid-19 dengan status tanpa gejala atau OTG. Mereka akan menjalani isolasi di sana sebelum ditempatkan di RSKI Galang, mengingat saat ini kapasitas RSKI Galang sudah penuh.
Sampai Kamis (24/9/2020) kemarin, jumlah pasien terkonfirmasi positif di Kota Batam sebanyak 1.451 orang. Dengan perincian 775 pasien sembuh, 632 pasien yang masih dirawat dan 43 pasien meninggal dunia.(K41)