Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menjajal CoB Bank Sumsel Babel, Buka Rekening Tak Perlu ke Bank

Dengan Customer on Boarding (CoB) Bank Sumsel Babel, nasabah tidak perlu repot datang ke bank, dapat dilakukan kapan saja dan di mana saja.
Bank Sumsel Babel terus mencari cara untuk meningkatkan customer experience. Customer on Boarding (CoB) dirancang khusus untuk memberikan pengalaman onboarding yang lancar dan tidak repot kepada nasabah yang dapat dilakukan kapan saja, di mana saja./Istimewa
Bank Sumsel Babel terus mencari cara untuk meningkatkan customer experience. Customer on Boarding (CoB) dirancang khusus untuk memberikan pengalaman onboarding yang lancar dan tidak repot kepada nasabah yang dapat dilakukan kapan saja, di mana saja./Istimewa

Bisnis.com, PALEMBANG – Firmansyah sedang gundah-gulana. Niat hati ingin punya rekening Bank Sumsel Babel selalu terhalang oleh waktu, padahal kebutuhan sedang mendesak.

Sengaja datang ke kantor bank untuk membuka rekening bukan perkara mudah, apalagi di pengujung semester pria 34 tahun itu lagi sibuk-sibuknya di sekolah.

Dia harus menyediakan waktu khusus karena untuk mengurus itu biasanya mencapai setengah hari atau bisa seharian penuh jika antrean membeludak. Meminta izin ke sekolah juga belum tentu diizinkan bila selama itu.

“Saya tidak punya waktu datang ke bank saat itu karena tugas di sekolah lagi banyak. Pulang sekolah juga banknya sudah tutup,” ujar pria empat anak ini.

Firman–sapaan akrabnya–mendapat informasi tentang Customer on Boarding (CoB) Bank Sumsel Babel dari teman-temannya. Dengan Customer on Boarding (CoB), dia bisa membuka rekening kapan saja dan dimana saja menggunakan smartphone, tanpa perlu datang ke bank.

Pada tahap pertama, Firman mengunduh (download) aplikasi CoB di PlayStore, lalu melakukan proses membuka rekening. Kemudian, nasabah akan memverifikasi nomor telepon dan email yang dimiliki.

Setelah itu, dia mengisi data pribadi dan kebutuhan pembukaan rekening lainnya. Tahap terakhir, dia membuat janji video call dengan customer service Bank Sumsel Babel.

Setelah video call dan pendaftaran rekening baru telah berhasil, nantinya pihak Bank Sumsel Babel akan mengirimkan kartu ATM ke alamat sesuai kartu tanda penduduk (KTP) nasabah.

“Alhamdulillah teknologi sekarang sangat membantu. Walaupun banyak kerjaan dan tidak bisa datang ke bank, saya bisa membuat rekening Bank Sumsel Babel untuk keperluan sehari-hari saya,” ujar pria yang berasal dari Pedamaran, Ogan Komering Ilir (OKI) ini.

Bank Sumsel Babel terus mencari cara untuk meningkatkan customer experience. Customer on Boarding (CoB) dirancang khusus untuk memberikan pengalaman onboarding yang lancar dan tidak repot kepada nasabah yang dapat dilakukan kapan saja, di mana saja. Sesuai dengan kebutuhan pelanggan itu sendiri.

“Bank Sumsel Babel berupaya memberikan pengalaman terbaik kepada nasabah dan dengan layanan onboarding nasabah kami mengambil langkah maju untuk mencapai tujuan tersebut,” ujar Direktur Utama Bank Sumsel Babel Achmad Syamsudin.

Layanan Customer on Boarding (CoB) adalah proses digital yang menyederhanakan dan mempercepat proses pembukaan rekening. Layanan tersebut memungkinkan nasabah baru dengan mudah membuka rekening di Bank Sumsel Babel tanpa harus datang ke cabang atau mengisi formulir yang panjang.

Nasabah hanya membutuhkan koneksi internet dan beberapa menit untuk menyelesaikan proses verifikasi. Dengan bantuan layanan yang berorientasi pelanggan, pelanggan baru dapat menggunakan produk atau layanan perusahaan dengan mudah, cepat, dan efisien.

Tujuan dari Customer on Boarding (CoB) adalah untuk memastikan bahwa pelanggan senang dan puas dengan pengalaman mereka dengan perusahaan dan membangun loyalitas.

Proses onboarding terdiri dari tiga fase utama, yakni pengumpulan informasi, verifikasi identitas, dan akhirnya aktivasi akun. Layanan ini menawarkan antarmuka yang ramah pengguna dan memandu pelanggan langkah demi langkah melalui proses orientasi. Ini juga menawarkan dukungan waktu nyata melalui obrolan atau telepon untuk membantu menjawab pertanyaan pelanggan.

Layanan Customer on Boarding (CoB) Bank Sumsel Babel dibangun di atas platform yang aman dan andal. Memastikan bahwa informasi dan data pribadi nasabah terlindungi. Layanan mematuhi semua peraturan yang relevan, termasuk persyaratan Know Your Customer (KYC) dan Anti-Money Laundering (AML).

“Layanan Customer on Boarding Bank Sumsel Babel kini tersedia untuk semua nasabah baru. Untuk mempelajari lebih lanjut tentang layanan dan cara membuka akun, kunjungi situs web kami atau hubungi tim layanan pelanggan kami,” kata Syamsudin.

Selain Customer on Boarding (CoB), Bank Sumsel Babel juga memiliki agen Laku Pandai BSB Lur, yaitu salah satu layanan memungkinkan nasabah bank untuk melakukan berbagai transaksi keuangan, seperti setor tunai, tarik tunai, pembayaran tagihan, pembelian pulsa, dan sebagainya, melalui agen-agen yang bekerja sama dengan Bank Sumsel Babel.

Saat ini, aktivitas perbankan untuk masyarakat sudah dapat memanfaatkan agen BSB Lur. Di mana titik agen BSB Lur Bank Sumsel Babel sudah terdapat di titik-titik jalur lintas di wilayah Sumsel dan Kepulauan Babel.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Herdiyan
Editor : Herdiyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper